Viral Para Pengendara Lewati Jalan Coran yang Masih Basah
- Tangkapan layar instagram.com/andreli_48
VIVA Trending – Viral di media sosial sebuah video yang berisikan proyek memperbaiki jalan. Namun, jalan yang baru dicor itu menjadi rusak karena dilalui pengendara mobil hingga truk saat semen belum kering.
Video yang direkam oleh warga sekitar kemudian viral. Video tersebut diunggah oleh akun Instagram @andreli_48 pada Minggu, 26 Juni 2022.
“Bagaimana menurut kalian, jalan cor yang masih basah dilewati mobil,” tulis akun tersebut.
“Awalnya ada mobil tangki yang amblas di sisi kanan min,” sambungnya.
Di dalam video tersebut terlihat kondisi setengah ruas jalan yang baru saja dicor. Tetapi keadaan jalan tersebut telah rusak karena dilewati oleh beberapa mobil.
Setengah ruas jalan lainnya tampak masih salam keadaan berlumpur. Di ruas jalan itu juga sudah ada antrean truk tangki yang berhenti di atas jalan yang masih bawah tersebut.
Penyebab hal ini terjadi diduga karena salah satu truk tangki yang berada di barisan paling depan terjebak di jalan karena bagian bannya amblas di jalan berlumpur yang ada di samping ruas jalan yang baru dicor.
Karena truk tangki yang amblas inilah yan membuat antrean. Setelah itu mobil dan truk terpaksa nekat melalui jalan yang baru dicor.
Warga sekitar yang melihat kejadian tersebut tidak bisa berbuat apa-apa. Para pengendara mobil hingga truk tampak melewati jalanan yang masih basah. Menurut informasi, peristiwa ini terjadi di Jatiluhur, Purwakarta, Jawa Barat.
Postingan ini mengundang berbagai komentar netizen yang geram dengan tindakan yang dilakukan oleh para pengendara.
“Yaudah,,berarti emang ga mau dibenerin ya #purwakarta,” kata netizen.
“ngga habis pikir dg orang2 itu , udah tau lagi dibenerin malah dirusak. giliran jalan rusak protes,” tutur netizen.
“Jalan rusak ngeluh, sekalinya dibenerin malah dirusak, ntar ngeluh lagi karna jalanan rusak,” ungkap netizen.
“Kok gak ada penutup jalan yang dicor atau setidaknya papan pemberitahuan perbaikan jalan dan ada petugas yg menjaga jalan tsb,” timpal netizen.