5 Fakta Kiwil, Menikah Lima Kali Hingga Sakit dan Pup di Celana

Kiwil
Sumber :
  • IG @kiwilcomedy

VIVA – Komedian Kiwil tengah terbaring lemas di rumah sakit. Dia dirawat karena awalnya didiagnosa terkena Demam Berdarah. Namun setelah menjalani pemeriksaan lebih lanjut, sang komedian dinyatakan terinfeksi virus.

Istri Kiwil, Venti Figianti menjelaskan bahwa keadaan sang suami sedang sangat tidak baik. Kiwil tak dapat melakukan apapun hingga harus buang air besar di celana.

“Saya down banget dan sempat berpikir harus ngapain lagi? Bahkan Mas Kiwil enggak bisa ke kamar mandi sendirian dan pup di celana. Apa-apa sudah enggak bisa sendiri,” kata Venti dari tayangan YouTube STARPRO Indonesia, Minggu, 22 Mei 2022.

Venti berharap sang suami lekas sehat dan dia memohon doa dari kalangan sahabat dan para penggemar Kiwil. Berikit beberapa fakta mengenai sang komedian yang sering jadi sorotan publik di Tanah Air:

1. Samakan Istri dengan Mobil

Dalam sebuah wawancara dengan Feni Rose, Kiwil mengundang perhatian netizen. Dia dihujat karena menyamakan sosok istri dengan sebuah mobil.

"Kenapa mas Kiwil nggak bisa menerima istri satu, kenapa harus ada satu lagi?" tanya Feni Rose.

Kiwil menjawab, menurutnya, seseorang pasti menginginkan lebih dari satu mobil. Hal itu kemudian dibantah oleh Feni Rose yang mengatakan bisa saja seseorang puas dengan satu mobil.

"Mobil, mau nggak dikasih mobil satu? Ah bullshit ah, besok punya mobil ini, mau usaha ini," kata Kiwil.

Feni Rose pun lalu kembali menanyakan, "Kenapa analoginya benda?"

"Karena harus punya pilihan, gue nggak pernah nolak, gue dapetin dia nih (menunjuk istrinya), apa yang gue rasa gue harus dapetin. Gue udah punya mobil ini, mobil ini, tapi yang gue cari nggak ada," ungkap Kiwil.

2. Suka Menginap di Rumah Mantan Istri

Kiwil dan Rohimah sudah resmi bercerai. Tetapi ternyata Kiwil masih kerap bermalam di rumah Rohimah. Menurut Rohimah, alasan Kiwil bermalam di rumahnya adalah semata-mata karena permintaan anak.

"Jadi gini, buat saya dramatisir banget. Saya pernah bilang, saya dilema. Anak-anak maunya Bang Kiwil pulang, perhatian penuh, tapi saya juga sudah cerai dari Bang Kiwil. Kalau Bang Kiwil ke rumah untuk anak-anak, saya sudah nggak terpengaruh," ungkap Rohimah waktu itu.

3. Menikah Lima Kali

Dituduh Selingkuh dengan Kiwil, Wanita Ini Murka akan Laporkan Venti Figianti

Kiwil menikah dengan Rochimah pada 28 Februari 1998. Mereka dikaruniai empat orang anak. Pada tahun 2003, Kiwil menikah untuk kedua kalinya dengan Meggy Wulandari. Dari pernikahan ini, mereka dikaruniai tiga orang anak.

Pada tanggal 23 Februari 2011, Kiwil menjatuhkan talak dua kepada Meggy Wulandari dan juga Rochimah. Pada tahun 2020, ia menikah untuk ketiga kalinya dengan Venti Figianti. Masih pada tahun yang sama, ia juga menikah yang ke empat kalinya dengan Eva Bellissima.

Venti Figianti Unggah Kegalauan dan Kata Kasar, Kiwil Poligami Lagi?

Bahkan disebut juga dia pernah menikah dengan Wildan Delta. Namun rumah tangga mereka juga tak bertahan lama.

Pada tanggal 10 Agustus 2020, ia resmi bercerai dengan Meggy. Di tahun 2021, ia resmi bercerai dengan Rochimah dan juga Eva Bellissima. Saat ini, Kiwil masih berumah tangga dengan pedangdut Venti Figianti.

Potret Penampakan Rumah Eva Belisima, Mantan Istri Kiwil yang Kini Hidup Mewah

4. Sempat Terlantarkan Anak

Rohimah pernah mengatakan seolah Kiwil sekarang telah lupa dengan anak-anaknya. Anak-anak Kiwil ada yang mengambil job sebagai tukang ojek, sementara Rohimah mengaku pernah bawa nasi sisa untuk makan bareng keluarga.

5. Terinfeksi Virus dan Pup di Celana

Saat ini, Kiwil tengah dirawat di rumah sakit karena terinfeksi virus. Dia juga tak bisa buang air besar ke toilet karena tak sanggup melakukannya sendirian.

Sang istri, Venti masih senantiasa membantu sang suami. Kiwil terpaksa buang air besar di celana. Venti berharap sang suami cepat sembuh.

Dukungan keluarga, diakui Venti Figianti, sangat berpengaruh pada mental dan fisik Kiwil selama sakit. Perlahan, komedian 49 tahun itu mulai pulih meski masih kerap merasakan sakit di bagian kepala. 

"Jadi, kondisi Mas Kiwil sudah 80 persen lebih baik. Perutnya terasa lebih enakan, pinggangnya sudah tak pegal lagi. Tapi memang, dia masih suka merasakan nyeri di bagian kepala,” tutur Venti. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya