Viral Anggota Brimob yang Hilang Ditemukan Tanpa Busana

Seorang anggota Brimob Polda Maluku Briptu TB yang hilang berhasil ditemukan
Sumber :
  • Instagram @fakta.indo

VIVA – Baru-baru ini beredar video ditemukannya seorang anggota Brimob Polda Maluku Briptu TB yang telah hilang selama tiga hari. Anggota Brimob tersebut hilang di Desa Seith, Kecamatan Leihitu, Kabupaten Maluku Tengah, Maluku dan ditemukan di tengah hutan pada Rabu, 4 Mei 2022.

Viral! Cagub Maluku Utara Sherly Tjoanda Disebut Mirip Istri Nabi, Ulama Murka

Saat ditemukan, Briptu TB yang hilang tersebut berada di tengah hutan dan kuburan dalam keadaan lemas dan telanjang bulat tanpa mengenakan busana. Sebelum hilang anggota Brimob tersebut diketahui pamit untuk buang air kecil, namun setelah itu dirinya hilang begitu saja tanpa jejak. Warga pun berspekulasi bahwa hilangnya seorang anggota Brimob tersebut berkaitan dengan hal mistis

“Anggota Brimob hilang tiga hari usai pamit buang air kecil, ditemukan telanjang tanpa busana di kuburan. Warga duga karena ulah makhluk halus,” tulis keterangan unggahan video @fakta.indo yang dikutip VIVA pada Minggu, 8 Mei 2022. 

Lembaga Amil Zakat Nasional Bagi-bagi Al-Quran Untuk Ibu-ibu di Pelosok Maluku

Anggota Brimob Polda Maluku Briptu TB tersebut diketahui telah hilang sejak malam takbiran Minggu, 1 Mei 2022 malam dan baru ditemukan oleh warga pada Rabu, 4 Mei 2022 di tengah hutan. Hilangnya anggota polisi tersebut tersebut juga telah dibenarkan atas oleh Kabid Humas Polda Maluku Kombes Roem Ohoirat.

Dugaan sementara penyebab kejadian hilangnya anggota polisi selama tiga hari tersebut menurut pihak Kabid Humas Polda Maluku adalah karena hal mistis atau ulah dari makhluk halus. Sehingga membuat anggota polisi tersebut berjalan ke arah menuju hutan di kawasan desa tersebut dan menyebabkan dirinya hilang selama tiga hari. 

Maluku dan Papua Catat Pertumbuhan Ekonomi Tertinggi di Kuartal III-2024, Bagaimana Daerah IKN?

Akibatnya warga Desa Seith pun dibuat geger dengan kejadian hilangnya anggota Brimob tersebut. Mereka pun berbondong-bondong membantu untuk mencari Briptu TB ke dalam hutan. 

Hingga akhirnya Briptu TB ditemukan di tengah hutan dalam keadaan telanjan tanpa busana dan dalam keadaan yang lemas. Hilangnya anggota polisi tersebut diduga karena hal mistis karena didukung oleh Briptu TB yang saat ditemukan tengah memakai 2 cincin dari pohon gemutu dan ikat kepala dari sarat gemutu seperti mahkota.

Polantas Dianiaya Pria yang Ngaku Mantan Anggota Brimob

Tegur Truk yang Langgar Jam Operasional, Polantas Malah Dianiaya Pria yang Ngaku Mantan Anggota Brimob

Viral di media sosial, anggota Polisi lalulintas (Polantas) mendapatkan tindakan kekerasan oleh pria yang mengaku seorang mantan anggota brimob di Kota Palembang

img_title
VIVA.co.id
18 November 2024