Viral Pria Mencuri Hp di Warteg Terekam CCTV

Viral Pria Mencuri Hp di Warteg Terekam CCTV
Sumber :
  • Instagram@andreli_48

VIVA – Video seorang pria mencuri Hp di warteg viral di media sosial. Video viral itu diunggah oelh akun Instagram @andreli_48, Selasa (5/4).

"Telah hilang sebuah hp milik Yogi Setiawan (fb) lokasi di Tanah Abang, Jl. petamburan 4," tulisandreli_48 pada caption video unnggahannya dikutip VIVA, Rabu (6/4).

Dalam unggahan video itu memperlihatkan seorang pria sedang membeli nasi dan lauk dibungkus di sebuah warteg. Tampak warteg itu ditutup dengan gorden karena di bulan puasa

Saat pelayan warteg menyiapkan makanan, si pembeli ini mondar-mandir di depan etalase makanan. Dia tidak duduk seperti seorang pembeli lain yang makan di tempat.

Pura-pura Duduk

Viral Pria Mencuri Hp di Warteg Terekam CCTV

Photo :
  • Instagram@andreli_48

Terlihat mata pria ini mengarah ke pojok kursi tempat makan ada sebuah Hp warna hitam.

Langsung pria berkepala plontos mengarahkan langkahnya ke arah tersebut. Kemudian ia pura-pura duduk dan memesan lauk yang lain.

Seorang Pria Dilaporkan Hilang Terbawa Arus Banjir di Jatiasih Bekasi

Di saat pelayan sedang menyiapkan lauknya, pria berkepala plontos itu dengan sigap mengambil Hp tersebut. Lalu ia berdiri mengambil lauk dari pelayan dan langsung pergi meninggalkan warteg.

Dalam rekaman kamera CCTV itu diketahui aksi pencurian Hp ini terjadi di Warteg yang berada di kawasan Tanah Abang, Jl. petamburan 4, Jakarta, Selasa (5/4). Hingga ini belum ada klarifikasi dari pihak-pihak terkait.

3 Tips Beli HP 'Tekbal'
Viral Pria Ini Dihampiri oleh Ormas Saat Sedang Bangun Rumah

Viral Seorang Pria Dihampiri Ormas Saat Sedang Bangun Rumah: Dipalak Minta Uang Keamanan

Media sosial kembali dihebohkan dengan sebuah video viral yang memperlihatkan seorang pria dihampiri oleh orang berseragam ormas saat sedang membangun rumah.

img_title
VIVA.co.id
10 Maret 2025