Viral Siswa-siswi SMA Ujian Praktik Pernikahan, Mirip Banget!

Viral Siswa-siswi SMA Muhammadiyah Cerme, Gresik Ujian Praktik Gelar Pernikahan
Sumber :
  • TikTok@kelas.pojok.mipa

VIVA – Sejumlah siswa-siswi menggelar ujian praktik wedding viral di media sosial. Mereka benar-benar menikmatinya.

Viral! Tukang Pungli Bergelantungan di Truk, Sopir Tetap Tancap Gas Meski Diminta Turun

Video viral itu dibagikan oleh akun TikTok @kelas.pojok.mipa, Kamis (13/1). Saat ini, Sabtu (29/1), video tersebut sudah ditonton 6,4 juta kali. 

Dalam unggahan video itu memperlihatkan siswa-siswi SMA sedang ujian praktik menggelar pernikahan di sekolahnya.

Viral Video RS di China Kewalahan Atasi Pasien, Benarkah karena Wabah Human Metapneumovirus? 

Semua siswa terlibat pada perannya masing-masing. Video dimulai menampilkan pasangan pengantin pria dan wanita masuk ke lokasi dengan menggunakan kendaraan roda empat.

Rombongan pengantin ini disambut panitia untuk menuju pelaminan pengantin di dalam kelas. Pengantin pria dan wanita ini melewati halaman sekolah dengan mengenakan busana pengantin yang romantis. Keduanya berjalan sambil dipayungi oleh panitia karena cuaca agak panas.

Bos Rental Tewas Ditembak Pelaku Penggelapan Mobil, Polisi: Korban Sempat Kejar-kejaran di Tol

Ujian Praktik atau Benaran Nikah?

Viral Siswa-siswi SMA Muhammadiyah Cerme, Gresik Ujian Praktik Gelar Pernikahan

Photo :
  • TikTok@kelas.pojok.mipa

Kemudian pengantin masuk ke ruang kelas yang sudah didekorasi layaknya gedung pernikahan. Ada meja makan prasmanan, kursi tamu, dan tentunya kursi pengantin di pelaminan.

Terlihat pengantin duduk di kursi pelaminan didampingi oleh kedua orang tua masing-masing. Kemudian seorang MC memandu acara dan penyanyi menghibur semua undangan yang berada di dalam ruangan.

Tak lupa juga ada acara lempar buket bunga oleh pengantin untuk tamu undangan. Mereka semua tampak memerankan perannya dengan baik.

"Ini kolaborasi pelajaran ekonomi, seni budaya, bahasa Indonesia, bahasa Jawa, bahasa Inggris, pkwu, dt. kecantikan. dt tataboga. collabs jadi 1," tulis kelas.pojok.mipa pada kolom komentar akunnya.

Dalam unggahan video tersebut diketahui mereka semua adalah anak-anak IPA SMA Muhammadiyah 8 Cerme, Gresik, Jawa Timur. “"Ini ujian praktik atau nikah benaran sih," komentar netizen @maya.


 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya