5 Fakta Kuburan Ramai Seperti Pasar Gaib yang Viral di Tiktok

Kuburan yang ramai seperti pasar
Sumber :
  • TikTok @gadisabahh

VIVA – Lagi-lagi dunia media sosial TikTok dihebohkan dengan keviralan dimana terdapat unggahan video yang memperlihatkan sebuah kuburan dipenuhi dengan keramaian seperti sebuah taman hiburan. Tempat yang seharusnya menjadi tempat peristirahatan jenazah itu malah terlihat sangat ramai dipenuhi oleh penduduk dan penjual jajanan hingga odong-odong layakya pasar. Padahal sebuah pemakaman biasanya melekat dengan suasana yang sepi. 

Video yang viral tersebut diunggah di akun TikTok @gadisabahh dan hingga Rabu, 26 Januari 2022 video tersebut sudah ditonton sebanyak 6,5 juta kali dan mendapatkan lebih dari 900 ribu like serta lebih dari 21 ribu komentar di kolom komentarnya. Dalam video yang diunggahnya itu sang pemilik akun juga menambahkan keterangan "Kuburan rasa lapangan. Maaf ya mayat," tulis akun tersebut yang dikutip Viva.co.id pada Rabu, 22 Januari 2022.

Video tersebut direkam oleh salah seorang yang sedang dibonceng motor dengan melewati kuburan tersebut dan memperlihatkan kondisi kuburan yang tampak seperti sebuah pasar saking ramainya. Berikut ini fakta-fakta yang ada dalam video kuburan ramai yag diketahui berada di wilayah Jakarta Timur tersebut.

Ada banyak pedagang

Kuburan yang ramai seperti pasar

Photo :
  • TikTok @gadisabahh

Dalam video terlihat terdapat sejumlah pedagang yang berbaris sejajar di kuburan tersebut. Pedagang jajanan tersebut ada berbagai macam dan terbilang cukup lengkap mulai dari penjual cilok, penjual bakso tusuk, penjual batagor, penjual pisang cokelat (piscok), penjual telur gulung, penjual roti bakar, penjual buerger, penjual tahu bulat, penjual lumpia, penjual bubur ayam, penjual es kepala, penjual minuman, hingga penjual mainan.

Ramai oleh penduduk sekitar

Kuburan yang ramai seperti pasar

Photo :
  • TikTok @gadisabahh

Seperti yang terlihat di dalam video berdurasi 30 detik tersebut bahwa kuburan atau pemakaman tersebut ramai dipenuhi oleh penduduk sekitar. Mulai dari anak-anak yang bermain di kuburan hingga orang dewasa yang mungkin hanya sekadar melewati kuburan tersebut. Selain itu, ada juga pedagang dan beberapa pembelinya. 

Ada ternak kambing

Kuburan yang ramai seperti pasar

Photo :
  • TikTok @ gadisabahh

Seorang yang merekam video tersebut juga terdengar mengatakan bahwa juga ada ternak di kuburan tersebut. Seperti yang terlihat dalam video memang ada beberapa hewan ternak kambing yang berlalu lalang di kuburan tersebut bersama dengan masyarakat sekitar lainnya. 

Ada tukang odong-odong

Kuburan yang ramai seperti pasar

Photo :
  • TikTok @ gadisabahh

Bahkan ada pula tukang odong-odong yang biasa dinaiki oleh anak-anak di kuburan tersebut. Dalam video terlihat terdapat odong-odong seperti kuda-kudaan namun berbentuk karakter kartun yang sedang dinaiki anak-anak dan digowes oleh tukang odong-odongnya dengan dilengkapi dengan musik atau lagu. 

Reaksi warganet

Kuburan yang ramai seperti pasar

Photo :
  • TikTok @gadisabahh

Sontak video viral tersebut mendapatkan banyak reaksi dari warganet di TikTok hingga kolom komentarnya dibanjiri dengan komentar warganet. Mulai dari reaksi lucu hingga yang mengingatkan. 

“mematah kan kata2 "Kalau mau sepi noh dikuburan". ya ngga sih,” tulis salah seorang warganet.

“MANA ADA ODONG ODONG LAGI ANJIR [cry][cry],” tulis warganet lain.

“ternyata ini yang namanya pasar ghoib,” tulis warganet lainnya. 

“mayatnya Beli jajan juga nanti,” tulis salah stau warganet. 

Abidzar Al Ghifari Setuju dengan Poligami, Emangnya Mampu?

“ziarah + wisata + kulineran,” tulis warganet. 

Baim Wong Cipika-cipiki Lalu Elus Kepala Nagita Slavina, Netizen: Suka Lo Im?
Timnas Indonesia vs Jepang di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Daftar Pemain Timnas Indonesia Buat ASEAN Cup 2024 Dirilis, Warganet: New Generation

Ajang sepak bola paling bergengsi di Asia Tenggara, ASEAN Mitsubishi Electric Cup 2024, akan segera digelar pada 8 Desember 2024 hingga 5 Januari 2025.

img_title
VIVA.co.id
25 November 2024