Viral Guru Didatangi Penagih Pinjol ke Sekolah Berakhir Ribut

Viral Guru Didatangi Penagih Pinjol di Sekolah Berakhir Ribut
Sumber :
  • Instagram/lambeturah_official

VIVA – Video seorang guru didatangi pria penagih pinjaman online (pinjol) ke sekolah berakhir ribut viral di media sosial. 

Tak Kuat Nanjak, Truk di Malang Mundur Tabrak Pemotor Sebabkan Balita 5 Tahun Tewas

Video viral penagih pinjol itu diunggah oleh akun Instagram @lambeturah_official, Jumat (3/12).

"Lah kok masih ada yang kaya gini. Kan udah dilarang," tulis lambeturah_official pada caption unggahan videonya dikutip VIVA, Sabtu (4/12).

Viral Pria Diduga Suporter Persib Ini Semprotkan Alat Pemadam Api Milik Fasilitas Stadion ke Udara

Dalam unggahan video itu memperlihatkan seorang pria penagih pinjol berada di kantor sekolah sedang menagih salah seorang guru.

"Pinjol ilegal mengata-ngatai nama guru dan tidak sopan menagih di sekolah," tulis keterangan dalam video tersebut.

Deretan Kontroversi Perceraian Baim Wong dan Paula Verhoeven, Diwarnai Perselingkuhan hingga HIV

Tampak di rekaman video itu seorang guru meminta penagih pinjol untuk keluar ruangan. Lalu guru pergi ke pintu keluar sambil meminta bantuan ke satpam untuk mengusir penagih pinjol.

Penagih Pinjol ke Sekolah

Viral Guru Didatangi Penagih Pinjol di Sekolah Berakhir Ribut

Photo :
  • Instagram/lambeturah_official

Namun, penagih pinjol tidak mengindahkannya. Ia bertahan di dalam ruangan. Bahkan ia mempertanyakan guru ini tidak memakai masker dan mengancam akan meng-uploadnya.

Sang guru balik menjawab bahwa dirinya tidak mengajar. "Saya tidak mengajar. Saya hanya di kantor ini," ujar guru yang sebenarnya membawa masker, tapi dikalungkan di leher.  

Padahal dalam tayangan tersebut, penagih pinjol sebetulnya juga tidak memakai masker khusus. Ia hanya memakai slayer untuk menutup hidung dan mulutnya.

Kericuhan mulai terjadi antara guru dan penagih pinjol yang melebar dari kasus pinjaman ke kasus tidak memakai masker. 

Karena suasana makin memanas, ada seorang guru lain menengahi memintanya keluar. Bahkan sebelum keluar ada siswa di dalam ruangan itu yang membela gurunya.  Penagih pinjol pun makin marah.

Anak siswa itu sampai menangis. "Ia anak kecil. Ia melawan, karena ia hormat kepada saya," ujar salah satu orang guru. 

Tidak ada titik temu, panagih pinjol akhirnya keluar ruangan menuju ke halaman parkir motor. "Inilah yang tidak punya sopan santun," ujar guru mengarahkan kameranya ke arah penagih pinjol.

Dalam unggahan video viral itu belum diketahui waktu dan lokasi kejadiannya di mana dan kapan. Hingga kini belum ada klarifikasi dari pihak-pihak terkait.


Avanza yang Tabrak 3 Pemotor di Madiun Diduga Salah Injak Pedal Rem

Avanza yang Tabrak 3 Pemotor di Madiun Diduga Salah Injak Pedal Rem, Satu Pemotor sampai Terpental

 Sebuah Avanza menabrak 3 pemotor di Madiun diduga akibat salah injak pedal rem, satu pengendara terpental dan satu orang dirawat di RS, peristiwa terekam CCTV.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2025