Bacaan Doa Sebelum Makan dan Doa Sesudah Makan Beserta Manfaatnya

Ilustrasi makanan.
Sumber :
  • U-Report

VIVA – Ketika akan melaksanakan aktivitas sehari-hari setiap orang dianjurkan untuk membaca doa, salah satunya adalah doa ketika akan makan dan doa sesudah makan. Dengan dipanjatkannya doa, diharapkan aktivitas yang akan dijalankan berjalan dengan lancar dan penuh keberkahan.

Israel Perketat Aturan Masuk Masjid Al-Aqsa Selama Ramadan Bagi Warga Palestina

Dalam agama Islam sendiri, aktivitas makan tidak luput dari doa. Dengan membaca doa sebelum dan sesudah makan, diharapkan bisa menambah keberkahan atas apa yang dimakan dan terhindar dari bahaya yang akan terjadi. Selain itu, doa tersebut juga merupakan bentuk rasa syukur atas nikmat yang telah diberikan oleh Allah kepada kita semua.

Lantas, apa doa sebelum dan sesudah makan?

Ini Dia Negara dengan Durasi Puasa Paling Sebentar

Hadis doa makan

Islam telah mengajarkan tata cara makan yang baik dan benar seperti memakai tangan kanan serta duduk saat makan. Diriwayatkan dalam hadis ‘Aisyah R.A, bahwa Rasulullah bersabda yang artinya, "Apabila salah seorang di antara kalian akan makan, maka hendaknya ia menyebut ‘bismillah’. Jika lupa untuk menyebut basmallah di awal, maka ucapkan ‘Bismillaahi awwalahu wa aakhirohu.’" (HR. Abu Daud dan At Tirmidzi)

Viral Pria Pincang Ngamuk Bawa Senjata Tajam Ancam Penjaga Warung

Manfaat membaca doa makan

Membaca doa akan mendatangkan pahala dan keberkahan dari Allah SWT. Begitu juga dengan membaca doa sebelum makan dan sesudah makan. Doa ini akan menjadi bentuk rasa syukur kita tehadap nikmat dan rezeki dari Allah SWT. Bukan hanya itu, membaca doa juga akan menghindarkan kita dari gangguan setan yang jahat.

Sebagaimana Rasulullah SAW pernah bersabda yang artinya, “sesungguhnya setan akan ikut menyantap makanan yang tidak diawali dengan membaca bismillah sebelum makan. Setan datang dengan memanfaatkan anak kecil ini agar bisa ikut menyantap makanan. Lalu aku pun memegang tangannya. Kemudian setan datang lagi dengan memanfaatkan orang itu agar bisa ikut menyantap makanan, lalu aku pegang tangannya. Demi zat yang jiwaku berada di tangan-Nya, sesungguhnya tangan setan itu sedang saya pegang bersamaan saya memegang tangan kedua orang ini." (HR. Ahmad dan Muslim)

Doa sebelum makan

Selain membaca basmallah, ada juga doa sebelum makan sesuai dengan sunah-Nya. Berikut bacaan doa sebelum makan yang sering digunakan oleh umat muslim.

Bismillahirrahmanirrahim

Allahumma baarik lanaa fiimaa rozaqtanaa wa qinaa 'adzaa bannaar

Artinya: "Ya Allah berkahilah rizki yang telah Engkau berikan kepada kami dan jauhkanlah kami dari siksa Neraka."

Doa sesudah makan

Dijelaskan dalam hadis riwayat Imam Muslim, doa sesudah makan bisa dilakukan dengan membaca tahmid atau Alhamdulillah. Nabi Muhammad SAW bersabda yang artinya, “sesungguhnya Allah Ta'ala menyukai kepada hamba-Nya yang mengucapkan tahmid sesudah makan dan minum." (HR. Muslim).

Adapun untuk umat muslim sendiri dapat membaca doa sesudah makan berikut:

Bismillahirrahmanirrahim

Alhamdulillahilladzi ath-amanaa wa saqoonaa wa ja'alanaa minal muslimiin

Artinya: "Segala puji bagi Allah yang memberikan makan dan minum kepada kami. Dan Menjadikan kami orang Islam."

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya
img-logo
img-logo

Bantu kami untuk memperbaiki kualitas siaran TvOne dengan mengisi survey berikut