Viral Angkringan Drive Thru, Rasakan Sensasinya!

Viral Angkringan Drive Thru, Rasakan Sensasinya!! (TikTok/kavinnaufan)
Sumber :

VIVA – Video tayangan pedagang angkringan dengan cara drive thru viral di media sosial. Khusus pengendara motor, kalau mobil tidak muat jalurnya.

Gunakan Pesawat Ini ke Semarang, Gibran Rakabuming Jadi Sorotan Netizen

Video itu diunggah oleh akun TikTok @kavinnaufan dan diposting ulang oleh akun Instagram @sedulur_solo, Senin (12/7).

Dalam tayangan singkat itu terlihat pedagang angkringan tengah melayani pembeli dengan cara drive thru layaknya jualan cepat saji KFC. 

Gara Gara Sebotol Viral, Shinta Arsinta dan Mala Agatha Dapat Rezeki dari Megah Music

Layangan drive thru artinya pembeli pesan dari kendaraan dan langsung bawa pulang. 

Dalam video ini pedagang angkringan menjadikan tempat duduk pembeli diganti sebagai jalan motor. 

Akses Jalannya Ditutup Tetangga, Sunardi Lebih Pilih Bangun Jembatan Pribadi Senilai Rp250 Juta

Motor melalui jalur ini seperti lorong tenda dengan diatapi dengan terpal biru. Sayang untuk mobil tidak bisa masuk lorong terpal angkringan karena lorong ini seukuran motor.

Terekam ada tiga motor antre, satu motor di depan sedang berhenti di depan persis penjual angkringan sedang memesan makanan.

Setelah selesai, dua motor lainya yang di belakangnya maju. Namun, dua motor ini terekam meneruskan lajunya. Mereka tidak berhenti. 

Tidak diketahui, apakah kedua motor ini adalah teman motor yang di depannya atau mereka hanya lewat jalan semata.

Karena memang pedagang angkringan ini terlihat berada di jalan yang menuju gang perumahan penduduk. Jadi mereka yang mau ke perumahan bisa jadi harus melewati tenda angkringan ini. 

"Angkringan drive thru...," tulis @sedulur_solo pada caption video unggahannya itu. Sontak unggahan video ini disambut beragam komentar netizen. "Drive thru dengan kearifan lokal," komentar @karenadewi.
 

Viral Logo Garuda Berlatar Biru Kembali Bergema, Suarakan Tolak Kenaikan PPN 12%

Viral Logo Garuda Berlatar Biru Kembali Bergema, Suarakan Tolak Kenaikan PPN 12 Persen

Peringatan Darurat dengan logo Burung Garuda berlatar biru Peringatan Darurat kembali bergema di berbagai platform media sosial, tolak kenaikan PPN 12 persen

img_title
VIVA.co.id
23 November 2024