Viral Suami Bungkus-bungkus Istri, Netizen: Kelainan Seksual!

Viral suami bungkus-bungkus istri (facebook/herman zent)
Sumber :

VIVA – Viral suami bungkus-bungkus istri di media sosial mengundang komentar miring netizen. Membungkus hingga terlihat lekuk tubuh istrinya, memoto, dan mengunggahnya di Facebook dianggap perilaku menyimpang.

Kisruh Denny Sumargo dengan Farhat Abbas Makin Panas, Olivia Allan Beri Respons Begini

Netizen menyebutnya fetish. Fetish adalah kelainan seksual yang menyebabkan penderitanya memiliki gairah seksual terhadap benda mati, seperti kain jarik, celana, sepatu, dan benda mati lainnya. 

"Fetishnya ada-ada aja dah," komentar netizen @muzakki.a.b.

Denny Sumargo Khawatir Takut Sang Istri Terseret di Tengah Konflik dengan Farhat Abbas

"Itu memang kelainan sex/fetish versi bungkus-bungkus,ada juga yang pake kain jarik,ada yang pake tali," jelas @ny_syach.

"Fetish. Kelainan seksual. Org bakal naik gairah sexnya ketika melihat org d bungkus kayak gitu," jelas @atira.m.

Raffi Ahmad dan Keluarga Berduka, Istri Piet Pagau Meninggal Dunia

"Harusnya sih istrinya jangan mau ya. dibungkus-bungkus gitu. Maybe istrinya juga punya kelainan yang sama kayak suaminya itu," jelas @mochilolli.

Komentar berbeda disampaikan netizen lainnya. Menurutnya tidak ada masalah suami-istri ini melakukan perilaku fetish.

"Fetish orang beda beda sih ya, tapi ya bener selama tidak merugikan orang lain dan dilakukan ke istri sendiri kemudian istri nya doing happy ya sah aja," jelas @betrinemyrtsr.

"iya mas kan kita gatau apa yang sebenernya terjadi, banyak juga kok istri/cewek yang punya fetish aneh aneh. Semua tergantung sudut pandang kita aja sih kalo kata saya mah heheh," komentar @betrinemyrtsr.

Pro kontra netizen ini semua berawal dari akun Instagram @mak_lamis pada Rabu (16/6) yang mengunggah ulang foto-foto postingan  akun facebooknya @herman zent.

Dalam postingannya tersebut ada 19 foto dengan beragam gaya dan warna kain jenis khusus yang membungkus istrinya hingga ke wajah. Sang istri dibalut ketat hingga terlihat lekuk tubuhnya.

Kejagung menetapkan ibu Ronald Tannur, Meirizka Widjaja (MW) sebagai tersangka

Istri 2 Hakim yang Vonis Bebas Ronald Tannur Diperiksa, Kejagung Beberkan Alasannya

Dua istri hakim yang diperiksa adalah RS selaku istri Erintuah Damanik dan MP, istri dari Mangapul.

img_title
VIVA.co.id
20 November 2024