Viral Tentara Tampar Petugas SPBU, Netizen: Astagfirullah!

Viral tentara tampar petugas SPBU (Twitter/@iskandar__fauzi)
Sumber :

VIVA – Seorang pria berbaju loreng hijau viral di media sosial karena menampar seorang petugas SPBU. Pria  berbadan tegap yang diduga tentara itu menampar petugas dengan tangan kanannya.

Momen Suku Togutil Keluar dari Hutan Viral, Bagikan Pesan Menyentuh Ini

Video viral itu diposting di akun Twitter @iskandar__fauzi, Rabu (26/5). "Eeehhhmmm gak mau ngantri di tegur sama pelayan SPBU malah kena tampar. Beginilah nasib anak negeriku," cuit akun Iskandar Fauzi.

Dalam keterangan lainnya disebutkan bahwa peristiwa ini terjadi di SPBU Waipare, Maumere, Nusa Tenggara Timur (NTT), pada Selasa 25 Mei 2021.

Viral Sosok Rista Junianti Wanita Bersuara Merdu Meski Derita Bibir Sumbing, Komentar Tompi Jadi Sorotan

Dalam unggahan itu terekam pria berbaju loreng hijau berdiri di samping belakang motornya. Ia menyaksikan petugas SPBU mengisi tangki bensin motor bebeknya. Tiba-tiba, ia menampar petugas SPBU. “Jebret.” Petugas SPBU oleng sedikit.

Lalu tentara itu melepas helmnya dan langsung nyolot ke petugas. Tentara itu nyerocos, namun tidak terlalu jelas suara di video tersebut. Yang ada petugas SPBU terlihat bengong dan antrean motor menunggu giliran.

Video Lawas Ungkapan Hati Ririe Fairus Usai Diselingkuhi Ayus Sabyan Ramai di Medsos: Aku dan Dia Memulai Hidup dari Nol

Sontak ulah prajurit TNI ini menjadi cibiran netizen."Apapun permasalahan nya tetap tidak di benarkan..!! Mohon kepada pimpinan TNI anggota yang seperti ini harus di tindak..!!," komen @Tuejo1.

"Astagfirulloh. Kalau inget jaman baheula. Ada AMD ,  endah banget kerja bareng bikin jalan di daerah  bareng rakyat," ujar komen @abahnanisa

Hingga artikel ini diturunkan belum ada keterangan yang pasti dari pihak pria berbaju loreng yang diduga tentara itu. Bahkan netizen me-mention akun Puspen TNI untuk memberikan klarifikasinya.
 

Viral mobil-mobil rusak diduga akibat pakai Pertamax

Pertamina Investigasi Viralnya Mobil-mobil Alami Kerusakan Diduga Pakai Pertamax

Viral di sosial media yang memperlihatkan beberapa mobil yang mengalami kerusakan karena diduga gunakan BBM Pertamax. Pertamina pun langsung investigasi.

img_title
VIVA.co.id
26 November 2024