Masya Allah, Emak-emak Kapling Masjid demi Salat Idul Fitri

Viral emak-emak kapling tempat salat idul fitri di masjid (Foto/akhi_husnil)
Sumber :

VIVA – Cerita emak-emak memiliki kekuatan memang nyata. Biasanya cerita kekuatan itu muncul saat emak-emak membawa kendaraan motor di jalan raya atau sedang aksi demo di depan Istana. 

Momen Ridwan Kamil Dilabrak Emak-emak di Jakarta Utara, Minta Bukan Cuma Umbar Janji di Kampanye

Kali ini, kisah emak-emak di dalam masjid. Seperti apa kekuatan emak-emak di dalam masjid?

Akun Instagram @Akhi_husnil menjelaskan, dalam video yang diunggahnya pada Rabu,11 Mei 2021, emak-emak telah mengkapling masjid untuk tempat salat idul fitri.

Ridwan Kamil Akan Buat Sekolah Emak-emak Sebagai Pemberdayaan Perempuan

"Lebaran masih dua hari lagi, tempat shalat ied udah di kapling ???? Budaya unik ibu2 Sidrap ???? Sulawesi Selatan," tulis keterangan pada caption video unggahan @akhi_husnil.

Dalam video itu terekam, tempat salat pria dan perempuan dipisah dengan sutrah (besi penyekat). Pria menempati posisi shaf depan dan belakang untuk perempuan.

Emak-emak Ditangkap saat Demo Pabrik Sawit di Sumut, DPR Dorong Restorative Justice

Dalam tayangan video itu juga terlihat shaf-shaf (baris) belakang untuk perempuan sudah dipenuhi dengan sajadah. Posisi sajadah dengan posisi dilipat. Tampak 9 shaf kebelakang sudah penuh dengan sajadah emak-emak ini.

Video ini tentunya mengundang komentar netizen yang memberikan apresiasi kepada emak-emak. "The power of ibu," tulis unii_r07.

"Masya Allah emak” semakin didepan????semoga habis Ramadhan mesjid Al-Hidayah bgitu terus????bukan karena mau mau lebaran aja baru bgitu????," jelas kiikoy_.

"MasyaAllah..smngtnya ibu," ujar ukhti_onti.alazizah.

"Masya Allah .. berebutan syurga ????????????????????????," jelas bonumy03 dalam kolom komen akun @makassar_info yang ikut mengunggah ulang video emak-emak pasang sejadah untuk salat Idul Fitri ini.

Emak-emak Parkir Mobil di Tengah Jalan Sebabkan Macet

Pantas Dijuluki Ras Terkuat di Muka Bumi, Emak-emak Parkir Mobil di Tengah Jalan Sebabkan Macet

Viral di media sosial, seorang emak-emak dengan santai memarkirkan mobil di tengah jalan sampai bikin macet. Emak-emak itu diduga ke minimarket.

img_title
VIVA.co.id
28 November 2024