Melacak Asal Usul Jargon Viral Tarik Sis, Semongko!

Penyanyi dangdut Anggun Pramudita dengan jargon Tarik Sis, Semongko!
Sumber :
  • youtube

VIVA – Bagi pengguna setia TikTok tentu tak asing lagi dengan jargon 'Tarik Sis, Semongko!' yang hingga saat ini viral. Nah tentu menarik untuk mengetahui sejarah atau asal mula mendunianya jargon yang identik dengan lagu dangdut tersebut. 

Bocah SD di Pamekasan Nekat Nyetir Pikap, Angkut Puluhan Teman di Bak Belakang

Usut punya usut, rupanya jargon ini pertama kali diyakini muncul di daerah Banyuwangi Jawa Timur. Dari sumber yang dihimpun, jargon ini pertama kali terdengar saat perayaan ulang tahun kedua Pemuda Damlimo Community. 

Saat itu, jargon 'Tarik Sis, Semongko!' dilontarkan host cowok yang mendampingi biduan wanitanya di atas panggung. Jargon ini sebagai pembuka lagu berjudul 'Bunga' yang dibawakan sang biduan dengan gaya koplo. 

Klaim Sudah Damai, Ini Kata Pengusaha yang Viral Minta Siswa Sujud dan Menggonggong

Ditelusuri, jika host cowok tersebut bernama Ridho Soleh atau yang akrab dipanggil Ridho Soleh. Sedangkan sang biduan diketahui bernama Anggun Pramudita, penyanyi dangdut asli Banyuwangi. Keduanya tergabung dalam grup dangdut AA Jaya. 

Yang jelas, sejak itu jargon ini langsung menjadi viral dan banyak ditemukan dalam aplikasi TikTok yang memang tengah naik daun. Tak hanya itu, jargon ini juga kerap menjadi ucapan candaan keseharian di tengah masyarakat. 

Viral Mobil BMW Lawan Arus dan Tabrak Pengendara Motor di Duren Tiga, Polisi Turun Tangan

Namun yang menjadi catatan, banyak sumber juga yang menyebutkan jika jargon ini sebenarnya sudah ada sejak lama. Hal itu juga diungkapkan beberapa akun media sosial yang berseliweran menyusul meledaknya jargon 'Tarik Sis, Semongko!' ini. 

Beberapa akun twitter seperti @bakul_KopiPahit dan @rajief_JR mengklaim bahwa jargon ini sebenarnya pertama kali dipopulerkan oleh orkes dangdut OM SERA sekitar tahun 2005-2006 silam.

Dari keterangan beberapa akun twitter tersebut diketahui jika jargon 'Tarik Sis, Semongko!' ini ternyata berawal dari kata-kata 'plesetan' yang disampaikan MC OM Sera saat itu. 

Pertama, asal-usul 'Sis' ternyata diambil dari nama salah satu personel orkes dangdut OM SERA yang bernama Wasis. Sang MC saat itu rupanya ingin memberikan komando kepada Wasis untuk memulai memainkan musik.

Namun juga ada yang menyebutkan bahwa kata 'Sis' diambil dari kata 'sister' yang memang lazim digunakan untuk memanggil perempuan dalam kehidupan sehari-hari hingga saat ini.

Sedangkan kata semongko rupanya plesetan dari Wasis untuk menjawab komando sang MC. Semongko sendiri merupakan plesetan dari kata jawa sumonggo yang berarti silahkan.

Baca juga: Viral Bocah Cilik Adzankan Jenazah Ibu Bikin Netizen Merinding

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya