Aksi Nekat Pemotor Emak-emak, Terobos Tol Ngawi Berakhir di Nganjuk

Pemotor wanita terobos tol Ngawi.
Sumber :
  • Facebook Yuni Rusmini

VIVA – Aksi nekat yang dilakukan emak-emak memang kerap menghiasi dunia maya. Banyak hal tak disangka yang dilakukan mereka. Dari mulai hal konyol sampai hal yang bahkan bisa membahayakan nyawa mereka sendiri. Seperti yang viral baru-baru ini.

Viral Emak-emak Terobos Pintu Parkir, Begini Jadinya

Seorang pemotor wanita tertangkap kamera berhasil menerobos jalan tol di daerah Ngawi, Jawa Timur. Entah bagaimana awalnya pemotor itu bisa sampai berada di jalan yang dikhususkan untuk kendaraan beroda empat atau lebih tersebut. Karena aksinya terekam saat ia sudah berada di tengah jalan tol.

Padahal, sudah jelas kalau sepeda motor tidak bisa melintasi jalan tol. Selain karena dilarang dalam aturan yang berlaku, aksi ini pun dapat membahayakan nyawa pengendara motor itu sendiri. Namun nampaknya pemotor itu tidak peduli dengan semua hal tersebut.

Viral Emak-emak Naik Motor Nyungsep

Seorang pengendara mobil yang juga melintas di jalan tol tersebut mengabadikan aksi nekat pemotor itu. Bahkan meski sudah berada di jalan tol, pemotor itu terus melaju di lajur kanan di mana lajur tersebut seharusnya digunakan untuk kendaraan dengan kecepatan tinggi atau untuk mendahului kendaraan lainnya.

Aksi nekat pemotor tersebut harus berakhir di KM 637 di daerah Nganjuk, Jawa Timur. Itu pun karena ia diberhentikan paksa oleh petugas. Saat diberhentikan, wanita itu terlihat melakukan perlawanan dan menolak untuk ditertibkan. Berikut tayangannya yang diunggah akun Facebook Yuni Rusmini. (AC)

Viral Emak-emak Tabrak Petugas SPBU saat Isi Bensin

Viral, Emak-emak Terjun ke Laut

Viral Emak-emak Naik Motor Terjun ke Laut di Pelabuhan Roro Tanjun Uban

Baru-baru ini viral beredar di jagat media dua emak-emak yang diduga kurang berhati-hati terjun ke laut di Pelabuhan Roro Tanjun Uban, Bintan, Kepulauan Riau

img_title
VIVA.co.id
29 April 2023