Tantang Kepiting Raksasa, Pria Ini Kena Batunya

Menantang kepiting
Sumber :
  • Instagram/aunalangka

VIVA – Kepiting merupakan hewan krustasea berkaki sepuluh anggota Brachyura. Hewan amfibi ini bisa hidup di air asin maupun air tawar. Ukurannya pun beraneka ragam, dari yang hanya beberapa millimeter hingga kepiting laba-laba di Jepang dengan rentangan kaki hingga 4 meter.

Gelap Mata, Pencari Kepiting Bunuh Temannya Gara-gara Rebutan Wilayah

Hewan yang yang biasa jalan ke samping ini sering jadi salah satu menu utama di restoran-restoran seafood dengan kombinasi bumbu yang bermacam-macam, salah satunya yang paling banyak penggemarnya yaitu kepiting saus Padang.

Meski kepiting terkenal dengan capit yang menyakitkan, namun masih ada saja orang yang berani bermain-main dengannya. Dalam unggahan aunalangka di Instagram, terlihat seorang pria sedang menantang seekor kepiting.

Beri Asistensi ke UMKM, Bea Cukai Kendari Antar Ekspor Perdana Kepiting Hidup ke Singapura

Kepiting yang diajaknya ‘bermain’ pun bukan yang biasa melainkan yang dewasa dengan ukuran besar. Pada awalnya, pria itu menempelkan lidahnya pada ujung capit kepiting, namun hewan ini hanya terdiam saja. Karena kepiting itu tidak bereaksi, seorang teman memancing hewan itu dengan menyabetkan sehelai kain. Namun, provokasi yang dilakukan temannya itu tidak membuahkan hasil.

Pria ini belum merasa puas, ia mencoba menempelkan lidahnya ke capit kepiting bagian atas. Dengan perlahan, pria itu menempelkan lidahnya. Nahas, secara mengejutkan capit kepiting itu langsung mengunci lidah pria malang ini. Sontak, video ini berhasil bikin warganet mengelus dada. (ckb)

10 Kuliner Lokal Khas Thailand yang Harus Dicoba Sebelum Pulang ke Indonesia

Sonny Septian

Gara-gara Konsumsi Kepiting, Sonny Septian Alami Muntaber

Fairuz mengunggah foto yang menampilkan Sonny Septian tengah dirawat dengan infus yang terpasang di tangan. Dalam foto itu, Sonny terlihat terbaring lemah

img_title
VIVA.co.id
18 Juli 2024