Heboh Tukang Tahu Ganteng, Penjualnya Diserbu Emak-emak
- Instagram/lambe_turah
VIVA – Coba sesekali kamu perhatikan, jika kamu pergi ke pasar atau menemukan penjual yang berkeliling di sekitar rumah kamu, biasanya penjualnya didominasi oleh bapak-bapak atau ibu-ibu, bukan?Â
Lalu, bagaimana dengan penampilannya? Kebanyakan mungkin biasa-biasa saja. Karena memang niat mereka hanya untuk berjualan. Mereka bukan pekerja kantoran atau ingin pergi ke mal.
Apalagi jika hanya berjualan tahu. Paling mentok pakai kaos dan celana panjang, tidak lupa topi untuk melindungi kepala dari terik matahari. Tapi, kamu jangan kaget ya kalau ketemu dengan penjual tahu yang satu ini.
Pasalnya, tak hanya ganteng, bahkan akang-akang penjual tahu yang satu ini berpakaian sangat necis. Bayangkan saja, cuma berjualan tahu, pria tampan ini memakai jas lengkap dengan dasi.
Tak hanya itu, ia bahkan kerap menggunakan kacamata hitam saat melayani pembeli-pembelinya. Tentu saja, dengan wajah yang lumayan tampan dan berpenampilan sangat rapi, pria ini langsung jadi buruan emak-emak.
Bahkan dalam satu kesempatan, pria ini terlihat sedang dirayu oleh pembelinya yang tak lain adalah seorang wanita. Lalu, saat ia berjualan di sekitar sekolah, ia juga dikerubungi oleh anak-anak sekolahan. Salah satu dari mereka bahkan ada yang mengatakan, "Abang jangan ganteng-ganteng makanya bang."