Kocak Perdebatan 3 Siswi SMP saat Mau Foto, Kamu Begini Juga?
- Twitter/Ahmad Kamaluddin
VIVA – Sebagian besar pria berpendapat, kalau cewek itu dianggap sebagai makhluk yang paling ribet. Apapun kegiatan yang mau dilakukan pasti cewek akan ‘rempong’ dengan segala persiapannya.Â
Meski tidak semua cewek seperti ini, tetapi yang masuk dalam kategori ini cukup mendominasi. Terlebih untuk urusan foto. Kalau mau foto, cewek harus terlihat sempurna. Enggak mau kelihatan jelek apalagi terlihat lebih gendut di kamera.
Belum lagi kalau wefie alias foto bareng teman-teman, pasti bakalan lebih ‘rempong’ lagi. Ada saja perdebatannya, mulai dari pose yang salah, belum siap difoto, dan masih banyak hal sepele lain yang jadi perdebatan.
Berdebat saat akan berfoto juga dialami oleh tiga siswi SMP berikut ini. Dalam video tersebut, terlihat seorang cewek mengajak dua temannya untuk ikut berfoto. Saat semuanya sudah berpose, teman-temannya mencoba memberi tahu kalau ponselnya masih dalam mode video.
Namun, cewek yang memegang ponsel tersebut tidak mengindahkan apa yang dikatakan temannya. Ia tetap ngeyel dan mengatakan kalau ponselnya sudah diatur dalam mode kamera. Akhirnya timbullah perdebatan.Â
Yang membuatnya semakin lucu, mereka berdebat dengan menggunakan bahasa Jawa dengan logat medok yang begitu kental. Tetapi akhirnya, cewek ini menyadari kalau yang dikatakan temannya itu memang benar. Jadilah, ia ‘diserang’ oleh teman-temannya.Â