Kalahkan Thailand, Indonesia Incar Rangking Kelima

Tunggal putri junior Indonesia, Aurum Oktavia Winata
Sumber :
  • PBSI

VIVA.co.id - Tim junior Indonesia sukses mengalahkan Thailand 3-1 pada laga perebutan rangking kelima nomor beregu ajang BWF World Junior Championships 2017. Meski tak berhasil lolos ke semifinal, skuat muda Merah Putih tetap berusaha maksimal untuk memperoleh posisi sebaik mungkin di hadapan publik GOR Among Rogo, Yogyakarta, Kamis malam WIB 12 Oktober 2017.

Tragis, Penghancur Raja Bulutangkis Gagal Juara German Open 2022

Kemenangan pertama diperoleh pasangan ganda putra, Rehan Naufal Kusharjanto/Rinov Rivaldy. Mereka mengalahkan Weeraphat Phakjarung/Panthorn Saengvanich, 21-11 dan 21-15 dalam waktu 23 menit.

Di partai kedua, Indonesia harus merelakan poinnya ketika Aurum Oktavia Winata terhadang Nuntakarn Aimsaard. Tunggal putri Indonesia ini kalah 20-22 dan 12-21 dari Aimsaard.

Tragis, Raja Bulutangkis Dunia Tersingkir dari German Open 2022

Peluang kembali terbuka manakala Ikhsan Leonardo Imanuel Rumbay turun sebagai punggawa ketiga Indonesia. Ikhsan membukukan kemenangan setelah berjuang selama 46 menit. Skor 21-18 dan 21-16, memastikan kemenangan Ikhsan atas Ruttanapak Oupthong.

Setelah unggul 2-1, pasangan ganda putri Agatha Imanuela/Siti Fadia Silva Ramadhanti tak menyia-nyiakan kesempatan tersebut. Mereka mengalahkan Thanapim Kaweenuntavong/Suphapich Silprakob dengan merebut skor 21-15 dan 23-21.

Tragis, Juara All England Hancur di Semifinal German Open 2022

“Tadi mainnya enjoy aja. Walaupun sudah kalah (di perempat final), tapi mau fight terus. Jadi lebih lepas mainnya. Tetap semangat walaupun nggak lolos ke semifinal,” kata Fadia, dilansir rilis resmi PBSI.

“Secara individu saya mainnya lagi nggak enak. Masih mati-mati sendiri dan nggak in. Mungkin kurang fokus,” ujar Agatha mengevaluasi penampilannya.

Setelah ini, Indonesia akan berhadapan dengan India, yang menang 3-0 dari Prancis. Prancis sendiri secara otomatis akan berhadapan dengan tim Thailand.

Berikut hasil pertandingan Indonesia vs Thailand (3-1) selengkapnya:

(Ganda Putra) Rehan Naufal Kusharjanto/Rinov Rivaldy vs Weeraphat Phakjarung/Panthorn Saengvanich: 21-11, 21-15

(Tunggal Putri) Aurum Oktavia Winata vs Nuntakarn Aimsaard: 20-22, 12-21

(Tunggal Putra) Ikhsan Leonardo Imanuel Rumbay vs Ruttanapak Oupthong: 21-18, 21-16

(Ganda Putri) Agatha Imanuela/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Thanapim Kaweenuntavong/Suphapich Silprakob: 21-15, 23-21

(Ganda Campuran) Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan/Angelica Wiratama vs Chasinee Korepap/Wachirawit Sothon: tidak dimainkan

Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai

Penghancur Praveen/Melati Juara German Open 2022, China Hancur Lebur

Penghancur Praveen/Melati, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai tampil mengerikan di final German Open 2022. China dibikin hancur lebur.

img_title
VIVA.co.id
14 Maret 2022