Tatap Taipei Open, RI Andalkan Duo Ganda Campuran Baru
- badmintonindonesia.org
VIVA.co.id – Perubahan formasi skuad ganda campuran bulutangkis Merah Putih akan diusung PBSI dalam melakoni ajang Chinese Taipei Open Grand Prix Gold 2016. Perubahan tersebut tak lain adalah bergantinya formasi pasangan ganda campuran, Riky Widianto dengan Gloria Emanuelle Widjaja.
Riky Widianto yang sebelumnya berpasangan dengan Richi Puspita Dilli kini akan mendapat mitra baru yakni Gloria Emanuelle Widjaja yang sebelumnya berpasangan dengan Edi Subaktiar. Duet yang baru dibentuk ini bakal mencoba debut di turnamen yang akan berlangsung pada 28 Juni – 3 Juli 2016.
Meskipun baru berpasangan, namun baik Riky maupun Gloria sudah sama-sama memiliki banyak pengalaman bertanding di turnamen berkelas. Sejauh ini Riky/Gloria sudah berlatih dan dipasangkan selama kurang lebih dua minggu.
Dilansir dari laman Badminton Indonesia, meskipun belum lama latihan bersama, Riky/Gloria mengaku sudah mengetahui tipe permainan masing-masing, karena selama berlatih bersama di pelatnas, tak jarang pula mereka latihan berganti-ganti pasangan main.
“Memang agak mepet, tetapi kami sudah sering latihan bareng di pelatnas, jadi sudah tahu mainnya Gloria seperti apa. Postur tubuh Gloria yang tinggi membuat dia punya serangan yang tajam di depan net, ini menjadi keunggulannya Gloria,” ujar Riky di pelatnas PBSI Cipayung, Jakarta Timur.
Pada babak pertama Chinese Taipei Open Grand Prix Gold 2016, Riky/Gloria sudah harus berhadapan dengan wakil tuan rumah yang juga unggulan ketujuh, Liao Min Chun/Chen Hsiao Huan. Riky/Gloria pun mengaku sudah mengantongi strategi untuk bisa menembus pertahanan Liao/Chen meskipun belum pernah saling berhadapan.
“Liao punya smash yang keras, kami harus memperkuat pertahanan kami. Selain itu, kami juga akan berusaha untuk menyerang lebih dulu dan jangan sampai lawan menyerang kami duluan,” tegas Riky.
(ren)