Gasak Wakil Jepang, Jonatan Sukses Tembus Babak Utama
- VIVA.co.id/Anhar Rizki Affandi
VIVA.co.id - Tunggal putra Merah Putih, Jonatan Christie melenggang ke babak utama ajang Malaysia Open Superseries Premier setelah berjaya di fase kualifikasi, Selasa 5 April 2016. Langkah positif ini pun sukses diikuti oleh wakil tunggal putri, Jauza Fadhila Sugiarto.
Di hadapan publik Malawati Stadium, Shah Alam, Jonatan menang di kualifikasi pertama atas pemain tuan rumah, Zulfadli Zulkiffli, 21-10 dan 27-25 dalam waktu 49 menit. Tren itu pun berlanjut saat final kualifikasi dengan menuntaskan perlawanan tunggal Jepang, Kenta Hashimoto juga dengan dua set langsung, 21-8 dan 21-12.
Di babak 1 Rabu, 6 April 2016, penggawa tim Piala Thomas Indonesia itu akan menantang pemain Taiwan, Chou Tien Chen, yang juga merupakan unggulan 7 turnamen ini.
Sayang, torehan bagus Jonatan ini gagal didapatkan oleh pemain senior, Sony Dwi Kuncoro yang harus takluk dari wakil tuan rumah, Iskandar Zulkarnain Zainuddin. Dalam perjuangan rubber game, Sony akhirnya takluk 16-21, 21-18 dan 10-21.
Berbeda dengan Sony, kemenangan justru berhasil diraih tunggal putri, Jauza Fadhila Sugiarto yang mampu mengalahkan pemain asal negara Mauritius, Kate Foo Kune, di fase kualifikasi awal dengan skor 21-14 dan 21-12.
Penggawa Malaysia, Yin Fun Lim jadi korban ketangguhan adik kandung Tommy Sugiarto itu selanjutnya di final kualifikasi. Jauza pun menang, 21-13 dan 22-20.
Pada Rabu, Jauza akan meladeni perlawanan tunggal tuan rumah lainnya, Jing Yi Tee di babak utama dan berpeluang menantang Carolina Marin jika bisa melenggang ke babak kedua.