Wakil-wakil Indonesia Melaju di Swiss Terbuka
- PB Djarum
VIVA.co.id – Dua pasangan ganda campuran Indonesia, meraih hasil berbeda dalam babak kualifikasi 32 besar Swiss Terbuka, pada Rabu, 16 Maret 2016. Ronald Alexander/Melati Daeva Oktaviani, dikalahkan ganda Prancis Gaetan Mittelheisser/Audrey Fontaine.
Ronald dan Melati, sebenarnya memperlihatkan perjuangan luar biasa. Terutama pada set pertama, di mana pertandingan berlangsung sengit dan berakhir dengan skor 23-21. Namun, mereka dapat dikalahkan dengan mudah di set kedua dengan 21-14.
Hasil positif didapat ganda campuran Indonesia lainnya, Edi Subaktiar/Gloria Emanuelle Widjaja. Mereka meraih kemenangan 21-15 dan 21-15 atas pasangan Jerman Johannes Pistorius/Eva Janssens, dalam pertandingan di St Jakobshalle, Basel, Swiss.
Kemenangan juga diraih pebulutangkis muda Indonesia, Muhammad Bayu Pangisthu atas Iskandar Zulkarnain Zainuddin. Pangisthu menyudahi perlawanan pemain Malaysia, itu dalam dua set 21-17 dan 17-9.
Sebelumnya, Pangisthu juga tampil impresif di babak 64 besar, dengan menang atas Robert Mann dari Luksemburg, dalam dua set dengan skor 21-18 dan 21-16. Indonesia juga masih memiliki satu pemain lain di tunggal putra, Firman Abdul Kholik.
Abdul Kholik akan menghadapi Tanongsak Saensomboonsuk dari Thailand malam ini, setelah sebelumnya menang atas wakil Ukraina, Artem Pochtarev dengan skor 21-15 21-9.