Ganda Malaysia Singkirkan Ahsan/Hendra dari All England 2016

Pebulutangkis ganda putra, Mohammad Ahsan.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Anhar Rizki Affandi
VIVA.co.id
Hendra Setiawan Ungkap Rencana Masa Depan Kariernya
- Hasil buruk dituai ganda putra andalan Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, dalam ajang All England 2016 setelah terdepak di babak kedua.

Jadwal Laga Tim Bulutangkis Indonesia di Olimpiade Kamis Ini
Ahsan dan Hendra disingkirkan oleh pasangan Malaysia, Koo Kien Keat/Tan Boon Heong, setelah bermain tiga game 15-21, 21-15, 17-21 di Barclaycard Arena hari Kamis, 10 Maret 2016.

Jadwal Pertandingan Indonesia di Olimpiade Hari ke-6
Pesaingan kedua pasangan sangat ketat sejak awal game pertama. Tetapi, Ahsan/Hendra tampak tak mampu lepas dari angka 15, sementara sang lawan terus merebut poin dan merebut game pembuka.

Persaingan ketat kembali terjadi di game kedua, tetapi kali ini Ahsan/Hendra mampu terus mendulang poin sehingga pertandingan harus berjalan rubber game.

Sayang, penampilan Ahsan/Hendra anti-klimaks pada game penentuan tersebut. Sempat imbang 6-6, ganda putra peringkat 3 dunia itu sempat ketinggalan jauh 9-17.

Memang ketinggalan sempat terpangkas jadi tiga poin saja, 14-17, tetapi pasangan Malaysia akhirnya bisa keluar dari tekanan dan menutup pertandingan dengan kemenangan 21-17.

Dengan hasil ini, Indonesia sudah tidak memiliki lagi wakil di ganda putra setelah sebelumnya pasangan Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi sudah tersingkir lebih dulu dari pasangan Jepang, Hiroyuki Endo/Kenichi Hayakawa.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya