Tim Piala Uber Indonesia Tak Berkutik Lawan Korsel
- http://www.badmintonindonesia.org
VIVA.co.id - Hasil buruk diraih Tim Piala Uber Indonesia di babak kualifikasi, yang berlangsung di Gachibowli Stadium, Hyderabad, India, Kamis 18 Februari 2016. Indonesia kalah dengan skor telak 1-4. Tim Uber hanya mampu meraih angka hiburan di game kelima lewat aksi tunggal putri, Fitriani.
Di partai pertama, laga ketat terjadi saat tunggal putri, Maria Febe Kusumastuti berhadapan dengan Sung Ji Hyun. Terjadi pertarungan selama 56 menit dalam 3 set.
Sayang, Maria akhirnya harus kalah. Sung sukses menang dengan skor 21-6, 19-21, 21-13.
Tim Uber Indonesia kembali mengalami kekalahan di game kedua. Kali ini, pasangan ganda putri Greysia Polii/Rosyita Eka Putri Sari tak dibuat tak berdaya saat melawan Jung Kyung Eun/Shin Seung Chan. Pasangan Korsel sukses menang 21-10, 21-17.
Di game ketiga, Lindaweni Fanetri berhadapan dengan Bae Yeon Ju. Lagi-lagi, wakil Indonesia haru tumbang. Lindaweni kalah dalam dua set 21-7, 21-16.
Selanjutnya, Indonesia diwakili pasangan ganda putri, Della Destiara Haris/Nitya Krishinda Maheswari. Mereka berhadapan dengan Chang Ye Na/Lee So Hee.
Meski sudah memastikan kemenangan, pasangan Korsel tetap bermain serius. Alhasil, Chang/Lee mengunci kemenangan 21-11, 21-17.
Di game terakhir, wakil Indonesia, Fitriani memberi perlawanan sengit pada wakil Korsel, Kim Hyo Min. Pebulutangkis 19 tahun ini sampai mampu memaksakan pertandingan 3 set.
Fitriani akhirnya mampu menyumbangkan poin untuk Indonesia. Dia sukses menang 21-14, 16-21, 19-21. Skor akhir, Indonesia kalah 1-4 dari Korsel dan harus puas menjadi runner-up Grup WC.