24 Pebulutangkis Muda Diasah 2 Legenda Tampil di Lotte Future Champions Badminton Challenge

68 Pebulutangkis Muda Diasah 2 Legenda Tampil di Lotte Future Champions Badminto
Sumber :
  • istimewa

VIVA – Untuk mendukung bakat-bakat muda bulutangkis Indonesia, Lotte Group menggelar ajang sportainment bertajuk Lotte Future Champions Badminton Challenge. Acara ini digelar sejak bulan September 2024 lalu di GOR Gondrong Tangerang Banten

Jonatan Christie Mengganas dan Tembus 16 Besar India Open 2025

Program ini diselenggarakan oleh Lotte Group dan Daehong Communications Indonesia sebagai program Corporate Social Responsibility (CSR) yang berkontribusi dalam pembangunan dan kesejahteraan masyarakat atau komunitas di Indonesia, dalam hal ini olahraga anak muda (youth sports).

Lee Chulwong, representatif dari Daehong Communications Indonesia mengatakan, pihaknya ingin membuat acara badminton yang bukan hanya seru untuk ditonton tapi melainkan mendukung perkembangan talenta-talenta muda Indonesia.

Taufik Hidayat Berharap Bulutangkis Sabet Medali Emas Olimpiade 2028

Program ini diikuti oleh 24 peserta yang merupakan talenta-talenta muda terbaik hasil seleksi dari 68 anak dari 25 sekolah di area Jabodetabek. 

Peserta-peserta ini akan dilatih oleh dua legenda badminton Indonesia yaitu Debby Susanto, pemenang medali emas ganda campuran All England, dan Candra Wijaya, pemenang medali emas ganda putra di Olimpiade 2000.

Natal yang Sangat Istimewa untuk Jonatan Christie

“Excited banget untuk melatih anak-anak ini dan melihat bakat mereka. Di usia mudah, pelatihan ini tak mudah. Mereka harus tetap semangat dan disiplin karena tantangan terbesar mereka adalah proses karena pelatihan bulutangkis dari sekarang mereka kecil hingga mereka dewasa itu lama. Mudah-mudahan ada calon juara Indonesia dari program ini,” kata Debby Susanto.

Chandra Wijaya pun menambahkan, “Harapannya anak-anak bisa nyambung, juga bisa punya antusiasme dan semangat yang baik karena program ini tujuannya memberikan edukasi atau pelatihan yang nggak main-main karena mengundang mantan-mantan atlet seperti saya dan Coach Debby. Mudah-mudahan mereka bisa mengambil hal yang positif dan meneruskan untuk berprestasi di dunia bulutangkis ke depannya.”


Selama program, mereka akan mendapatkan pelatihan badminton di berbagai kategori penting untuk menjadi atlet badminton seperti pelatihan fisik, pelatihan teknik, dan pelatihan mental. 

Peserta juga mengikuti berbagai macam tantangan berhadiah seperti Supersmash Challenge, Physical Power Challenge, Technical Triumph Challenge, Mental Mastery Challenge, dan LOTTE Box Match Challenge. Pada akhirnya mereka beradu di turnamen badminton untuk menjadi juara LOTTE Future Champion Badminton Challenge di kategori tunggal putra, tunggal putri, ganda putra, dan ganda putri.

Mereka akan dibagi menjadi dua tim yang bernama “Change Today” dan “Create Tomorrow” sesuai dengan slogan LOTTE Group sendiri yang berarti “Ubah hari ini dan ciptakan hari esok yang lebih baik.”

“Slogan ini adalah bentuk komitmen LOTTE untuk selalu menjadi lebih baik kedepannya untuk memberikan kehidupan yang lebih untuk semua, bukan cuman buat konsumen kita tapi untuk Indonesia juga. Selalu give back, Selalu improve, dan selalu memberikan yang terbaik," kata Lee Chulwong.

LOTTE Future Champions Badminton Challenge akan ditayangkan dalam format episodik di GTV setiap hari Ahad pukul 14.45 dengan pemutaran episode perdana di Ahad, 27 Oktober 2024.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya