He Bing Jiao Hilang dari Ranking BWF Usai Raih Medali Perak Olimpiade Paris 2024, Putuskan Pensiun
- AP Photo/Kin Cheung
Jakarta, VIVA – Tunggal putri bulutangkis China, He Bing Jiao, hilang dari daftar ranking BWF terbaru yang rilis hari ini, Selasa 13 Agustus 2024. Perempuan berusia 27 tahun itu memutuskan pensiun dari turnamen bulutangkis internasional.
Padahal dirinya baru saja berhasil meraih medali perak Olimpiade Paris 2024. He Bing Jiao tampil di partai final tunggal putri bulutangkis Olimpiade Paris 2024 melawan wakil Korea Selatan, An Se Young.
Saat itu dia kalah dalam dua gim dengan skor 13-21 dan 16-21. He Bing Jiao melenggang ke final setelah diputuskan menang atas Carolina Marin yang mundur di semifinal karena cedera.
Namun He Bing Jiao tidak sepenuhnya gantung raket. Dalam laporan resmi Asosiasi Bulutangkis Dunia (BWF) menyebutkan jagoan bulutangkis China itu masih akan tetap mentas untuk turnamen domestik.
“Peraih medali perak Olimpiade He Bing Jiao telah pensiun dari bulu tangkis internasional. Namun, ia akan tetap bermain di turnamen domestik,” tulis laporan BWF, Selasa 13 Agustus 2024.
Sejauh ini belum diketahui secara detail alasan He Bing Jiao tak lagi mentas di kancah internasional. Namanya pun tak terdaftar dalam ranking BWF terbaru kali ini.
Sementara itu, An Se Young berhasil menjadi tunggal putri bulutangkis nomor wahid dunia. Di urutan kedua ada Chen Yu Fei dari China serta Carolina Marin membuntutui posisi ketiga.
Adapun tunggal putri bulutangkis Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, mengalami kemajuan setelah menggondol medali perunggu Olimpiade Paris 2024. Perempuan kelahiran Wonogiri itu sekarang naik satu tingkat ke peringkat ketujuh dunia.