Hasil Bulutangkis Olimpiade Paris 2024: Rinov/Pitha Gagal ke Perempat Final

Ganda campuran Indonesia Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari
Sumber :
  • Instagram @timindonesiaofficial

Paris – Ganda campuran bulutangkis IndonesiaRinov RivaldyPitha Haningtyas Mentari, gagal memetik kemenangan di lanjutan babak Grup A Olimpiade Paris 2024. Mereka tumbang dari ganda campuran bulutangkis Prancis, Thom Gicquel/ Delphine Delrue dengan skor 13-21 dan 15-21.

Hasil ini membuat Rinov/Pitha harus tersisih dan gagal melangkah ke perempat final Olimpiade 2024.

Sebelumnya, Rinov/Pitha dikalahkan wakil China, Zheng Siwei/Huang Yaqiong dengan skor 10-21 dan 3-21.

Pertemuan itu berlangsung di Aréna Porte de La Chapelle, Paris, Prancis. Ini merupakan laga ketiga mereka di babak Grup A. Saat ini Rinov/ Pitha menempati peringkat kedua klasemen sementara dengan catatan satu kemenangan dan satu kekalahan.

Ganda campuran Indonesia, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari

Photo :
  • twitter.com/INABadminton

Jalannya Pertandingan

Perjalanan Rinov/ Pitha tidak begitu mulus di awal permainan gim pertama dimulai. Gicquel/ Delrue tampil lebih bugar kali ini. Mereka pun mampu mencuri keunggulan lebih dulu.

Rinov/ Pitha kini punya PR besar. Sebab, sekarang mereka tertinggal cukup jauh hingga poin interval dengan skor sementara 4-11. Ganda campuran bulutangkis Indonesia itu pun segera menyicil ketertinggalan.

Mendukung Atlet Indonesia dengan Pesan di Shuttlecock
1.966 Anak Merintis Mimpi di Audisi PB Djarum, Kevin Sanjaya hingga Susy Susanti Jadi Pencari Bakat

Rinov/ Pitha memanfaatkan dengan baik kesalahan-kesalahan lawan. Pukulan-pukulan tanggung Gicquel/ Delrue beberapa kali membuat mereka kehilangan poin mengubah keunggulan mereka jadi 13-10.

Ganda campuran Indonesia Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari

Photo :
  • Instagram @badminton.ina
Maignan Ngamuk Usai Prancis Kena Comeback Italia, Mbappe dan Griezmann Ciut

Naun duet Prancis itu masih bisa memperbaiki keadaan. Mereka langsung menutup kemenangan gim pertama dengan skor 21-13.

Di gim kedua, Rinov/ Pitha tampaknya masih kesulitan untuk keluar dari tekanan lawan. Gicquel/ Delrue justru bermain semakin percaya diri. Mereka bahkan mampu meninggalkan jarak keunggulan lagi atas ganda campuran bulutangkis Indonesia itu.

Seperti di gim sebelumnya, Rinov/ Pitha terus kesulitan dalam menambah keunggulan. Mereka stagnan dengan koleksi skor 13-20. Meski demikian, pasangan andalan Tanah Air itu terus mencoba mencari solusi sebelum akhirnya dipaksa mengakui kehebatan lawan usai kembali kalah dengan skor 15-21.

Tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen

Mengenaskan, Raja Bulutangkis Dunia Hancur Lebur di China Open 2024

Nasib mengenaskan dialami tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen. Dia langsung tumbang di babak pertama China Open 2024.

img_title
VIVA.co.id
18 September 2024