Perempat Final Thomas Cup 2024: Indonesia Vs Korea Selatan

Tunggal putra Indonesia Jonatan Christie
Sumber :
  • ANTARA/HO/PP PBSI

Jakarta – Indonesia vs Korea Selatan akan tersaji di perempat final Thomas Cup 2024. Hasil ini ditentukan melalui drawing yang dilangsungkan pada Rabu malam WIB 1 Mei 2024.

PBSI to Send 15 Athletes to Compete in All England 2025

Melalui akun Twitter resminya, Pengurus Pusat Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI) mengumumkan hasil drawing perempat final.

“Indonesia akan berhadapan dengan Korea di bagan bawah babak perempat final.”

Daftar Kerusuhan Suporter di Sejarah Liga 1, Paling Mengerikan Arema FC vs Persebaya Surabaya

Drawing dilakukan tidak berselang lama setelah Indonesia mengalahkan India pada pertandingan pamungkas Grup C Thomas Cup 2024.

Skuad Indonesia di Thomas Cup 2024

Photo :
  • Instagram @badminton.ina
PBSI Terjunkan 15 Atlet di All England 2025

Indonesia berhasil memenangkan pertandingan dengan kedudukan 4-1. Berkat hasil tersebut, kontingen Merah Putih melaju ke perempat final dengan status juara Grup C.

Tiga kemenangan diraih oleh Indonesia di fase grup. Sebelumnya Inggris dibekuk dengan kedudukan 5-0 dan Thailand dipaksa menyerah 4-1.

Sementara Korea Selatan lolos ke perempat final Thomas Cup 2024 dengan status runner up Grup A. Mereka ada di bawah China yang dalam tiga laga selalu menang.

Korea Selatan membukukan kemenangan atas Kanada dan Australia dengan kedudukan yang sama, yakni 5-0. Tapi di laga pamungkas Grup A, mereka menyerah 2-3 dari China.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya
img-logo
img-logo

Bantu kami untuk memperbaiki kualitas siaran TvOne dengan mengisi survey berikut