Catatan Beringas Ahsan/Hendra Jelang Hadapi Ganda Denmark di Semifinal Arctic Open 2023
- AP Photo/Rui Vieira
Finlandia – BWF World Tour Super 500 Arctic Open 2023 makin membara. Hari ini, tersaji babak semifinal, Sabtu 14 Oktober.
Sederet atlet bulutangkis dunia tempur. Begitu juga dengan wakil Indonesia yang siap berjuang demi hasil terbaik.
VIVA Bulutangkis mengutip dari situs resmi BWF, satu-satunya wakil Indonesia yang tersisa adalah ganda putra Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan. Mereka merupakan unggulan kelima.
Perjuangan Ahsan/Hendra tidak mudah di laga hari ini. Mereka harus melewati adangan wakil Denmark, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen.
Kim/Anders sebagai unggulan keempat siap menjegal langkah Indonesia ke partai puncak. Tentu ini jadi ajang pembuktian The Daddies.
Sesuai jadwal, laga akan dilangsungkan di Vantaa Energia Arena. Bakal dimulai sekira pukul 10.00 waktu Finlandia.
Berbicara head to head, Ahsan/Hendra lebih beringas dari Kim/Anders. Mereka telah berhadapan sebanyak sembilan pertemuan, Indonesia unggul 7-2 atas Denmark.