Australian Open 2023 Dimulai, 6 Wakil Indonesia Tempur
- twitter.com/INABadminton
Australia – BWF World Tour Super 500 Australian Open 2023 digelar. Berlangsung pada 1 dan berakhir 6 Agustus mendatang.
Para atlet bulutangkis dunia tempur. Begitu juga dengan wakil Indonesia yang siap berjuang di Quaycentre.
Sedikitnya, ada enam wakil Tanah Air yang berjuang di hari pertama babak 32 besar ini. Siapa saja?
Pertama ada Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. Mereka berhadapan dengan Ryan Tong/Jack Wang wakil tuan rumah.
Ganda putra lainnya, Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani ditantang wakil Jepang, Akira Koga/Taichi Saito.
Ganda putri, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti jumpa wakil Korea Selatan. Lee Yu Lim/Shin Seung Chan siap meladeni permainan agresif Indonesia.
Kembali ke ganda putra, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan unjuk gigi. Kevin Lee/Ty Alexander Lindeman dari Kanada jadi lawan.
Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi bersiap menggempur Tanisha Crasto/Ashwini Ponnappa dari India.
Terakhir, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin ditantang wakil tuan rumah Rizky Hidayat/Frengky Wijaya Putra.