3 Tunggal Putra Melesat di Ranking Dunia, Jojo Ditempel Jagoan China
- AP Photo/Dita Alangkara
VIVA Sport – Beberapa waktu lalu, sederet atlet bulutangkis dunia tempur di BWF World Tour. Terbaru ada Taiwan Open 2023.
Setelah itu, BWF memutakhir ranking dunia terbaru. Tepatnya update per Selasa, 27 Juni.
Dari tunggal putra, sederet atlet naik peringkat. Sedikitnya tercatat ada tiga yang melesat di 10 besar.
VIVA Bulutangkis mengutip dari Tournament Software, pertama ada Shi Yuqi. Tunggal putra China itu naik satu peringkat.
Yuqi kini menduduki ranking 6 dunia. Ia mencatatkan 70,554 poin dan di urutan ke tujuh ada Loh Kean Yew yang juga naik satu peringkat.
Juara Dunia 2021 itu membukukan 69,882 poin. Selanjutnya, ada Prannoy H.S. wakil India. Ia mencatatkan 68,927 poin.
Untuk Yuqi, ia menempel ketat tunggal putra Indonesia Jonatan Christie. Pria yang akrab disapa Jojo itu menempati posisi 5 dengan 70,921 poin.