Duel Membara, Chico Juara Taiwan Open 2023 Usai Gilas Tuan Rumah

Tunggal putra Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo
Sumber :
  • AP Photo/Tatan Syuflana

VIVA Sport – Tunggal putra Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo sukses menjuarai BWF World Tour Super 300 Taiwan Open 2023.

Tampil di Tian-Mu Arena, Chico menggilas tuan rumah Su Li Yang dua gim langsung dalam tempo 52 menit, Minggu 25 Juni.

Laga sengit tersaji sejak awal gim pertama babak final ini. Chico mengerahkan kemampuan terbaiknya.

Tampil di hadapan pendukung sendiri, Li Yang bermain impresif. Perolahan angka berlangsung sengit.

Tunggal putra Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo

Photo :
  • Tangkapan layar

Aksi kejar-kejaran poin tersaji di penghujung gim pertama. Sempat memimpin, Chico dikejar dan mampu disamakan 20-20.

Li Yang bahkan sempat berbalik unggul, namun Chico kembali tancap gas. Indonesia memenangkan duel sengit gim pertama 23-21.

Laga semakin membara. Li Yang makin ganas dengan pengembalian shuttlecock yang ciamik. Kembali saling berbalas poin tersaji.

Kisah Inspiratif Sukarno di Peparnas 2024: Kaki Diamputasi Bisa Sabet 2 Medali Emas

Chico tak terbedung. Meski harus bekerja keras mendapatkan poin ia sukses menyudahi perlawanan Li Yang. Chico menang di gim kedua 21-15.

Megah! Venue Bulutangkis di Peparnas 2024 Mirip Markas Bayern Munich
Ketua Umum PBSI, Mohammad Fadil Imran

Bulutangkis Indonesia Sedang Tidak Baik, Fadil Imran Isyaratkan Rombak Kepengurusan PBSI: Jabatan Ini Hilang

Ketua Umum Terpilih PP PBSI 2024-2028 Muhammad Fadil Imran bergerak cepat untuk memperbaiki prestasi bulutangkis Indonesia.

img_title
VIVA.co.id
18 November 2024