Ganas, Ka Long Angus Singkirkan Unggulan Ketiga di German Open 2023
Kamis, 9 Maret 2023 - 03:04 WIB
Sumber :
- Instagram: NG Ka Long Angus
VIVA Sport – Tunggal putra Hong Kong, NG Ka Long Angus tampil ganas di babak pertama atau 32 besar BWF World Tour Super 300 German Open 2023.
Baca Juga :
Dukung Asta Cita Prabowo Lewat Pengembangan SDM, BNI Gali Potensi Pebulutangkis Muda Indonesia
Tampil di Mulheim Jerman, Ka Long menyingkirkan wakil Jepang, Kodai Naraoka, Rabu 8 Maret.
Laga berlangsung sengit di laga ini. Kodai sebagai unggulan ketiga sukses memenangkan gim pertama 23-21.
Ka Long kemudian bangkit. Ia menggasak Kodai dan menjaga asa usai memenangkan gim kedua 21-14.
Petaka bagi Kodai, pada gim kedua ia cedera. Ka Long dipastikan menyegel tiket ke babak 16 besar usai unggul 11-5 dan Kodai mundur.
Sebelumnya, empat turnamen sudah digelar sejak awal tahun ini. Dimulai dengan Malaysia Open 2023, dilanjutkan dengan India Open.
Kemudian, Indonesia Masters dan Thailand Masters 2023.
Kata Jonatan Christie Usai Tembus Babak 16 Besar Indonesia Masters 2025
Tunggal putra Indonesia Jonatan Christie berhasil melaju ke babak 16 besar turnamen BWF Super 500 Indonesia Masters 2025.
VIVA.co.id
23 Januari 2025