Indonesia Masters 2023: Penakluk Minions Gagal Balaskan Dendam ke Fajar/Rian

Ganda putra China, Liang Wei Keng/Wang Chang
Sumber :
  • AP Photo/Kien Huo

VIVA Sport – Ganda putra China, Liang Wei Keng/Wang Chang menelan pil pahit di BWF World Tour Super 500 Indonesia Masters 2023.

Upaya Menumbuhkan Kecintaan Bulutangkis di Level Usia Dini

Mereka hancur di babak 16 besar usai dikalahkan wakil Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik dua gim langsung di Istora Senayan, Kamis 26 Januari.

Sejatinya, Liang/Wang yang baru saja menjuarai India Open 20023 tampil impresif di turnamen ini. Mereka sempat merepotkan pertahanan Aaron/Soh.

Mohammad Ahsan: Alhamdulillah, Akhirnya Telah Sampai Waktu untuk...

Ganda putra China, Liang Wei Keng/Wang Chang

Photo :
  • AP Photo/Achmad Ibrahim

Aksi kejar-kejaran poin tersaji. Liang/Wang yang menaklukkan Kevin/Marcus di perempatfinal India Open itu takluk di gim pertama.

Hendra Setiawan Umumkan Pensiun, Begini Kata Sederet Pebulutangkis Top Dunia

Setelah melewati laga sengit, mereka dikalahkan Aaron/Soh. Liang/Wang takluk 20-22.

Mereka mencoba bangkit dan menjaga asa. Namun Aaron/Soh makin beringas dengan smash keras dan agresivitas serangan mereka.

Tertinggal jauh, Liang/Wang dibuat tak berdaya. Finalis Indonesia Masters 2022 itu keok di gim kedua 13-21.

Sekadar informasi, Liang/Wang tampil ganas di Indonesia Masters 2022 kala itu. Mereka gagal juara usai dihancurkan Fajar/Rian dua gim langsung.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya