Habisi Tunggal Putri China, Gregoria Segel Tiket Perempatfinal Indonesia Masters 2023

Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung.
Sumber :
  • AP Photo/Hiro Komae

VIVA Sport – Laga membara 16 besar BWF World Tour Super 500 Indonesia Masters 2023 dilakoni tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung.

Setelah Diduga-duga, Irwansyah Akhirnya Resmi Jadi Pelatih India

Tampil di Istora Senayan, Grego menghabisi unggulan keempat dari China, He Bing Jiao dua gim langsung, Kamis 26 Januari.

Grego tampil meyakinkan sejak awal gim pertama. Bing Jiao juga mengancam dengan permainan ciamiknya.

Upaya Menumbuhkan Kecintaan Bulutangkis di Level Usia Dini

Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung

Photo :
  • PBSI

Jual beli serangan tersaji. Grego sukses memenangkan duel sengit di gim pertama. Ia mencatatkan skor 21-19.

Pengakuan Gregoria Usai Gagal Lolos Semifinal BWF World Tour Finals 2024

Bing Jiao mulai bangkit. Meski demikian, semangat dan permainan berkelas diperlihatkan Grego.

Gemuruh Istora menambah daya gedor Grego. Ia menggempur habis-habisan membuat Bing Jiao memutar otak untuk menjaga asa.

Tanpa ampun, Grego menyudahi perlawanan Bing Jiao. Ia memastikan tiket ke perempatfinal usai memenangkan gim kedua 21-17.

Senegminton 2024

Konsisten Mendukung Pembibitan Generasi Emas Bulutangkis Indonesia

Format perlombaan Festival SenengMinton sendiri memadukan kompetisi dan edukasi, dan membuat siswa dari kelas 1 hingga 3 Sekolah Dasar (SD) mengikuti berbagai kategori

img_title
VIVA.co.id
19 Desember 2024