Kejutan, Fajar/Rian Ditumbangkan Wakil Inggris di Babak 16 Besar French Open 2022

Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto
Sumber :
  • Claus Fisker/Ritzau Scanpix via AP

VIVA Sport – Nasib Indonesia kian miris di BWF World Tour Super 750 French Open 2022. Empat wakil dipastikan pulang dari turnamen yang digelar di Kota Paris tersebut.

Termurah Rp90 Ribu, Berikut Harga Tiket Indonesia Masters 2025

Terbaru, juara Denmark Open 2022 Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang tersingkir di babak 16 besar. Mereka ditumbangkan wakil Inggris, Ben Lane/Sean Vendy dalam duel ketat rubber game 21-16, 21-23, dan 15-21 dalam tempo 69 menit.

Hasil ini membuat Fajar/Rian menyusul Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi, dan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin yang sudah dipastikan pulang.

Bulutangkis Indonesia Sedang Tidak Baik, Fadil Imran Isyaratkan Rombak Kepengurusan PBSI: Jabatan Ini Hilang

Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto

Photo :
  • PBSI

Dalam duel yang dihelat di Stade Pierre de Coubertin, Paris, Prancis, Kamis 27 Oktober 2022, Fajar/Rian sejatinya mampu mendominasi jalannya pertandingan mulai dari gim pertama. Sempat mendapatkan perlawanan sengit, tapi mereka mampu lepas setelah memimpin 9-6.

Respons Ketua PBSI Terkait Isu Pelatih Tunggal Putra Irwansyah Gabung India

Setelahnya, semua terasa mudah bagi Fajar/Rian. Mereka dengan cepat unggul 15-9.

Tapi, perolehan poin Fajar/Rian kemudian mandek saat mencapai angka 16. Momentum itu dimanfaatkan oleh Ben/Sean untuk menyamakan angka 16-16.

Beruntung, Fajar/Rian mampu memperbaiki penampilannya dan mencatatkan lima poin beruntun dan menuntaskan gim pertama dengan 21-16.

Situasi hampir serupa terjadi di gim kedua. Wakil Merah Putih itu sempat memimpin atas lawannya 13-8. Tapi, mereka kehilangan fokus sehingga lawan perlahan mampu mengejar ketinggalan.

Ketegangan terjadi saat Ben/Sean bisa membalikkan keadaan jadi 20-19. Kemudian, Fajar/Rian memaksakan deuce 20-20.

Sayang, pasangan pelatnas Cipayung itu gagal menuntaskan tugasnya dengan kemenangan setelah tumbang 21-23 sehingga laga berlanjut ke gim ketiga.

Ganda Putra Inggris, Ben Lane/Sean Vendy

Photo :
  • VIVA.co.id/M Ali Wafa

Agaknya kegagalan itu membuat momentum Fajar/Rian hilang dan justru beralih ke Ben/Sean. Pasalnya, pasangan asal Inggris itu bisa tampil lebih stabil di gim penentuan.

Setelah bertarung sengit hingga interval gim ketiga, Ben/Sean mulai meninggalkan Fajar/Rian saat memimpin 14-11.

Kemudian, setelahnya berjalan mudah bagi Ben/Sean yang terus mendulang poin hingga akhirnya menyudahi pertandingan ini dengan kemenangan 21-15.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya