Dilibas Juara Asia, Gregoria Mariska Tersingkir dari Singapore Open

Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung
Sumber :
  • PBSI

VIVA Sport– Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung gagal melaju ke babak semifinal Singapore Open 2022. Gregoria dikalahkan wakil China, Wang Zhi Yi di babak perempatfinal.

Mengharukan, Tangis Gregoria Melawan Cedera dan An Se Young di Denmark Open

Dalam pertandingan yang berlangsung di Singapore Indoor Stadium pada Jumat siang WIB, 15 Juli 2022, Grego kalah dua gim langsung dari juara asia tersebut.

Grego kalah dua gim langsung dengan skor 17-21, 18-21 dalam waktu 41 menit.

3 Wakil Indonesia Tampil di Semifinal Denmark Open Hari Ini, Fajar/Rian Bilang Begini

Sejatinya, Grego mampu memberikan perlawanan sengit di awal gim pertama. Dia, bahkan sempat memimpin 9-7 meski akhirnya tertinggal 9-11 di jeda interval.

Usai jeda, Gregoria mampu merebut dua angka beruntun untuk menyamakan skor menjadi 11-11.
Namun, Wang perlahan menjauh 18-13. 

4 Wakil Indonesia Tempur di Perempat Final Denmark Open, Gregoria Tantang Ratu Bulutangkis Terkaya

Meski begitu, Gregoria tidak menyerah begitu saja, dia mampu mengikis jarak menjadi 17-19, tetapi Wang kembali menjauh dan mengambil gim pertama 21-17.

Di gim kedua, Grego juga mampu memberikan perlawanan ketat ketat kepada pemain ranking 11 dunia itu. Namun, di poin-poin kritis, Wang lebih unggul hingga akhirnya menutup laga dengan kemenangan 21-18.

Hasil ini mengantar Wang melaju ke semifinal Singapore Open 2022. Dia akan menantang Aya Ohori (Jepang) yang di laga lainnya mengalahkan Saina Nehwal (India).


 

Gregoria Mariska Tunjung dan wakil tunggal putri Korsel, An Se-young

Sikap Terpuji Ratu Bulutangkis Dunia saat Gregoria Cedera hingga Menangis di Denmark Open 2024

Momen menarik terjadi pada babak semifinal Denmark Open 2024 dalam pertandingan tunggal putri, Gregoria Mariska melawan An Se Young.

img_title
VIVA.co.id
19 Oktober 2024