Bak Monster, Ginting Hancurkan Jagoan Denmark di Indonesia Open
- Viva/Rosikin
VIVA – Tunggal putra andalan Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting menyegel tiket menuju babak perempatfinal ajang Indonesia Open 2022 usai mengalahkan jagoan Denmark, Hans-Kristian Solberg Vittinghus. Ginting menang 2 gim langsung.
Duel yang digelar di Istora Senayang pada Kamis 16 Juni 2022 berlangsung sengit. Khususnya di gim pertama.
Ginting lebih dulu membuka poin, dia bahkan mendulang empat poin secara beruntun meninggalkan Vittinghus 4-0. Tapi wakil Denmark ini tak mudah menyerah, dia gantian memberikan perlawanan.Â
Skor menjadi imbang 6-6. Ginting bangkit, smash-smash menyilangnya menjadi senjata mematikan. Interval pertama dia unggul 11-7. Setelah itu Vittinghus mengejar, memanfaatkan kesalahan-kesalahan dari Ginting sehingga skor menjadi imbang lagi 13-13.
Saling kejar mengejar poin terjadi setelah itu, beruntung Ginting bisa menang 21-17.
Di gim kedua, Ginting mengamuk. Dia dengan mudahnya mencetak poin hingga interval pertama pemain asal Ciamis ini unggul 11-5.Â
Jalan Ginting mulus setelahnya dan mengamankan gim kedua dengan 21-9.
Â