Mengharukan, Derai Air Mata Greysia Polii di Istora

Greysia Polii
Sumber :
  • Badminton Talk

VIVA – Greysia Polii resmi berpamitan dan gantung raket sebagai pebulutangkis, Minggu 12 Juni 2022. Greysia berpamitan kepada publik badminton dalam acara bertajuk Testimonial Day Greysia Polii.

Hendra Setiawan dan VIktor Axelsen Bakal Bertanding di BDMNTN-XL

Acara ini berlangsung di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Minggu pagi WIB 12 Juni 2022, atau tepatnya sebelum digelar final Indonesia Masters 2022.

Dalam sambutannya, Greysia yang penuh haru menyebut dukungan dari masyarakat Indonesia, keluarga menjadi faktor utama dirinya bisa sampia di posisi ini.

Greysia Polii Masuk Jajaran Komite Eksekutif NOC Indonesia

Beberapa kali dia pernah mencoba untuk berhenti, namun kasih dan cinta dari Indonesia terus memberikan saya kekuatan.

"Terima kasih karena setia mendukung saya dan semua atlet Indonesia. Sehingga kami bisa terus berprestasi setinggi mungkin mengharumkan nama Indonesia. Terima kasih buat bangsa Indonesia," ucap wanita berusia 34 tahun tersebut.

Kisah Skandal Menggemparkan Bulutangkis Dunia, Legenda Indonesia Terlibat

"Darah saya bulu tangkis, semoga bisa berkontribusi lebih baik untuk olahraga Indonesia, khusunya bulu tangkis. Saya mau melayani kembali."

Greysia 30 tahun menggeluti bulutangkis, atau sejak usianya lima tahun. Menjalani karier profesional selama 14 tahun, Greysia berhasil mencapai sejumlah kesuksesan.

Salah satunya adalah meraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020 bersama Apriyani Rahayu. Selain itu, pasangan gandan putri ini juga menjuarai Indonesia Masters 2020.

"Selama belasan tahun, saya terus lalui tetapi mimpi untuk juara di kandang sendiri nggak pernah tercapai. Sampai akhirnya pada 2020 saya bisa juara bersama Apriyani di sini," kata Greysia.

"Saya berterima kasih pada Tuhan, masih dikasih kesempatan satu kali juara di sini," ucap Greysia soal prestasinya di turnamen super BWF level 500 itu

Laga bulutangkis BDMNTN- XL di Istora Senayan, Jakarta

Format Baru Bertabur Bintang, Ajang BDMNTN-XL Sajikan Duel Paten dan Menghibur

Sederet maestro beken seperti Hendra Setiawan, Greysia Polii, Ashwini Ponnnappa dan bintang ganda putra Korsel Lee Yong-dae siap ambil bagian dalam duel seru bergengsi.

img_title
VIVA.co.id
1 November 2024