Sengit, Ratu Bulutangkis Terkaya Melaju ke 16 Besar Indonesia Masters

Tunggal putri India, Pusarla Venkata Sindhu
Sumber :
  • PBSI

VIVA – Duel sengit terjadi di babak pertama BWF World Tour Super 500 Indonesia Masters 2022. Ratu bulutangkis terkaya sejagat, Pusarla Venkata Sindhu melaju ke babak 16 besar.

Kisah Bos Djarum Bangkitkan Bulutangkis Indonesia hingga Gebrak Serie A Lewat Como 1907

Tempur di Istora Senayan, Jakarta, Sindhu menyingkirkan wakil Denmark Line Christophersen lewat rubbergame, Rabu 8 Juni 2022.

Perjuangan Sindhu tak mudah di laga ini. Ia harus meladeni permainan ganas dari Line, hingga kalah di gim pertama 18-21.

Indonesia Ngamuk di Kandang China, Cetak Sejarah Juara BAMTC 2025 Usai Hancurkan Tuan Rumah

Gim kedua, Sindhu mencoba bangkit. Ia sukses merepotkan pertahanan Line, serangan cepat jadi andalan.

Terus menggempur, Sindhu mendapatkan celah untuk memenangkan laga. Ini memimpin di gim kedua 21-15.

Lawan China di Final, Indonesia Bidik Gelar Pertama di BAMTC, Kapan Tanding?

Gim penentuan, Sindhu ngamuk. Ia menggempur habis-habisan, meski Line sempat mengejar, namun Sindhu memenangkan laga dengan skor 21-11.

Tentang Sindhu

Untuk diketahui, Sindhu meraih gelar Juara Dunia 2019. Ia juga dinobatkan oleh majalah Forbes sebagai atlet bulutangkis wanita terkaya.

Sepanjang 2019, Sindhu sudah mengantongi uang sebesar US$5,5 juta atau setara Rp78,1 miliar. Penghasilan Sindhu cukup mencengangkan.

Dari keringatnya di atas lapangan, Sindhu sebenarnya cuma mengantongi US$500 ribu atau senilai Rp7,1 miliar. Lonjakan penghasilan Sindhu paling besar adalah ketika mencapai final pertamanya di 2019 dalam ajang Indonesia Open.

Pemasukan terbesar Sindhu, justru berasal dari sponsor. Tercatat, Sindhu mengantongi uang dari sponsor hingga US$5 juta atau setara Rp71 miliar.

Dengan uang tersebut, Sindhu menempati posisi 13 atlet wanita terkaya versi Forbes. Penghasilannya setara dengan petenis America, Madison Keys. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya
img-logo
img-logo

Bantu kami untuk memperbaiki kualitas siaran TvOne dengan mengisi survey berikut