Sambut Ultah ke-71 PBSI, Tekad Indonesia Beri Prestasi di Thomas-Uber

Skuad bulutangkis Indonesia di Piala Thomas 2022
Sumber :
  • PBSI

VIVA – Tim Thomas-Uber Indonesia bertekad memberi prestasi tertinggi bagi Merah Putih. Tekad itu sekaligus sebagai kado ulang tahun ke-71 PP PBSI yang jatuh pada Kamis, 5 Mei 2022.

Kisah Bos Djarum Bangkitkan Bulutangkis Indonesia hingga Gebrak Serie A Lewat Como 1907

Kontingen Indonesia telah berada di Thailand untuk bersiap menghadapi Piala Thomas dan Piala Uber 2022. Persiapan dimulai dengan berlatih di arena bulutangkis di lantai 4 Gedung Serbaguna Kantor Sekretaris Tetap Departemen Pertahanan Sri Saman, Bangkok, Kamis 5 Mei 2022.

Pada latihan teknik pertama ini, manajer tim Hendro Santoso meminta pemain agar bisa menikmati latihan perdana. Pemain  juga diminta terus menjaga semangat dan kebersamaan tim, terlebih hari ini PBSI tepat merayakan hari jadinya ke-71. 

PBSI to Send 15 Athletes to Compete in All England 2025

"Hari ini, PBSI tepat merayakan ulang tahun ke-71. Semangat para pendahulu saat mendirikan organisasi ini harus menjadi inspirasi dan semangat para pemain. Kami meminta para pemain bersemangat dan gembira menjalani latihan ini. Dengan bersatu dan kompak, mari kita bersama-sama berjuang mengharumkan nama PBSI dengan mempertahankan Piala Thomas dan berusaha mengukir prestasi bagus di tim Uber," tutur Hendro dalam keterangan pers resmi PBSI.

Menurut pelatih Herry IP, latihan teknik perdana ini harus bisa dimanfaatkan pemain sebaik mungkin untuk menghadapi pertandingan besar demi mempertahankan Piala Thomas. Latihan ini bisa dipakai untuk mengembalikan kondisi dan feeling pemain dengan lapangan dan shuttlecock. 

PBSI Terjunkan 15 Atlet di All England 2025

"Latihan ini harus semaksimal mungkin dimanfaatkan untuk mengembalikan kondisi feeling pukulan pemain. Juga harus beradaptasi dengan shuttlecock yang akan digunakan dalam pertandingan nanti. Apalagi dalam beberapa hari mereka tidak latihan bermain sama sekali," ujar Herry. 

Sementara tim tunggal, berlatih satu lawan satu. Kemudian diteruskan dengan latihan stroke yang dipimpin pelatih Irwansyah. Mulai dari Anthony Ginting, Jonatan Christie, Shesar Hiren Rhustavito, Tegar Sulistio, dan Syabda Perkasa Belawa semua berlatih. Sempat pula Ginting berlatih bersama Jojo yang berduet dengan Syabda. Bahkan, Vito pun sempat dikeroyok Ginting, Jojo, dan Syabda. 

"Kondisi semua pemain juga bagus. Latihan teknik juga untuk mengembalikan kondisi mereka. Yang menggembirakan, saya lihat semua pemain menikmati latihan dan suasananya juga kondusif," kata Irwansyah. 

Shesar pun menyambut positif latihan ini. Apalagi kebersamaan dan kekompakan tim juga tidak berubah.

"Latihan ini sangat bagus bagi pemain untuk mengembalikan kondisi. Kami harus beradaptasi lagi dengan lapangan dan shuttlecock. Juga kekompakannya tidak berubah," ujar Shesar.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya
img-logo
img-logo

Bantu kami untuk memperbaiki kualitas siaran TvOne dengan mengisi survey berikut