PBSI Tarik Mundur 11 Atlet dari German Open dan All England 2022

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan di Indonesia Open 2021
Sumber :
  • Instagram: badminton.ina

VIVA – Sejumlah turnamen bulutangkis dunia sudah menunggu atlet pelatnas PBSI usai bertarung di Kejuaraan Bulutangkis Beregu Asia atau Badminton Asia Team Championship 2022. Beberapa di antaranya adalah German Open dan All England 2022.

Keduanya akan berjalan berturut-turut mulai 8-20 Maret 2022. German Open 2022 bakal jadi ujian pertama bagi para pebulutangkis Indonesia setelah libur cukup panjang sejak akhir tahun lalu.

Namun, sepertinya PBSI tak serta-merta mengirimkan seluruh atlet papan atasnya untuk tampil di dua turnamen tersebut. Ada beberapa nama yang tak disertakan meski dinilai potensial untuk merebut medali.

Sebelumnya, PBSI sempat merilis 20 wakil untuk German Open dan 22 wakil untuk All England. Belakangan, mereka menarik mundur 11 wakil dari dua kejuaraan tersebut.

Tunggal putra Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo di BATC 2022

Photo :
  • Instagram: badminton.ina

Beberapa di antaranya yang dipastikan absen di German Open adalah Chico Aura Dwi Wardoyo, Gregoria Mariska Tunjung, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, serta Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Chico juga tak disertakan pada All England kali ini. Bersama dengan sejumlah pebulutangkis muda macam Putri Kusuma Wardani, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi, dan Nita Violina Marwah/Putri Syaikah.

Kebanyakan atlet yang absen di German Open dan All England merupakan penggawa yang baru saja menyelesaikan tugasnya di BATC 2022. Di mana tim putri berhasil juara, sedangkan tim putra menduduki peringkat kedua.

Tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani di BATC 2022

Photo :
  • Instagram: badminton.ina

Namun, dua kejuaraan itu tetap diramaikan sejumlah bintang bulutangkis Tanah Air, seperti Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Berikut nama-nama atlet pelatnas Cipayung yang ditarik mundur:

German Open 2022

Tunggal Putra
Chico Aura Dwi Wardoyo

Tunggal Putri
Gregoria Mariska Tunjung
Putri Kusuma Wardani

Ganda Putra
Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan
Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin
Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan

Ganda Putri
Nita Violina Marwah/Putri Syaikah
Ribka Sugiarto/Febby Valencia

Ganda Campuran
Rehan Naufal Kushajanto / Lisa Ayu Kusumawati

Jonatan Christie Qualifies for the 2024 Paris Olympics

All England 2022

Tunggal Putra
Chico Aura Dwi Wardoyo

Ganda Kebahagiaan Jonatan Christie, Juara All England dan Dikaruniai Calon Anak Laki-laki

Tunggal Putri
Putri Kusuma Wardani

Ganda Putri
Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi
Nita Violina Marwah/Putri Syaikah
Ribka Sugiarto/Febby Valencia

Mengulik Sejarah Rudy Hartono, Sang Raja Tunggal Putra All England

Ganda Campuran
Rehan Naufal Kushajanto / Lisa Ayu Kusumawati

Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie

Fakta Mengerikan Jonatan Christie Meski Indonesia Gagal Juara Thomas Cup

Satu-satunya poin yang didapat Indonesia berasal dari Jonatan Christie. Kemenangan itu pun mencatatkan fakta mengerikan bagi pebulutangkis 26 tahun tersebut.

img_title
VIVA.co.id
6 Mei 2024