Malaysia Juara BATC 2022 Usai Kalahkan Indonesia

Tunggal putra Indonesia, Ikhsan Leonardo Imanuel Rumbay
Sumber :
  • Instagram: badminton.ina

VIVA – Tim putra Malaysia berhasil keluar sebagai juara Kejuaraan Bulutangkis Asia 2022. Pada pertandingan final yang berlangsung di Selangor, Minggu 20 Februari 2022, mereka mengalakan Indonesia dengan kedudukan 3-0.

Indonesia Gagal ke Semifinal BATC 2024, Yohanes Saut Marcellyno Minta Maaf

Pada pertandingan ketiga, Indonesia diwakili Ikhsan Leonardo Imanuel Rumbay. Dia menghadapi tunggal putra Malaysia, NG Tze Yong dan menyerah dalm dua game langsung.

Di awal game pertama, Ikhsan sempat tertinggal 1-6 dari Tze Yong. Tapi kemduian dia merebut lima poin beruntun dan membuat kedudukan imbang 6-6.

Skuad Indonesia Terbang ke Malaysia, Siap Tempur di BATC 2024

Tze Yong tak mau lagi kehilangan momentum. Setelah itu dia selalu bisa menjaga keunggulan dari Ikhsan hingga memenangkan game pertama dengan keunggulan 21-14.

Tze Yong meneruskan dominasinya atas Ikhsan pada game kedua. Dia selalu bisa menjaga keunggulan perolehan poin. Bahkan sepat dia unggul 11-5.

Daftar Lengkap Skuad Indonesia di BATC 2024, Siapa Saja Lawannya?

Ikhsan berupaya maksimal untuk memangkas ketertinggalan hingga selisih satu angka. Tapi Tze Yong kembali menjauhi menjadi 14-9.

Tze Yong nampak nyaman dengan keunggulannya tersebut. Dia bisa terus mendulang angka demi angka dan memastikan gelar juara BATC 2022 menjadi milik Malaysia usai mengakhiri laga dengan skor 21-15.

Pada pertandingan pertama, tunggal putra Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo harus menyerah dari Lee Zii Jia. Duel mereka berlangsung dalam tiga game.

Sedangkan pada pertandingan kedua, ganda putra Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin juga menelan kekalahan. Mereka dibuat menyerah Aaron Chia/Soh Wooi Yik dengan kedudukan 1-2.

Ganda putri Indonesia, Amallia Cahaya Pratiwi/Rachel Allessya Rose

Amallia/Rachel Tumbang, Indonesia Dipastikan Tanpa Gelar di BATC 2024

Kekalahan ganda putri Amallia Cahaya Pratiwi/Rachel Allessya Rose di babak semifinal memastikan Indonesia tanpa gelar di Badminton Asia Team Championships (BATC) 2024.

img_title
VIVA.co.id
17 Februari 2024