Habisi Sang Pengubur Mimpi Praveen/Melati, Pasangan Jepang ke Final

Ganda campuran Jepang, Yuta Watanabe/Arisa Higashino
Sumber :
  • PBSI

VIVA – Ganda campuran Jepang, Yuta Watanabe/Arisa Higashino akan menantang wakil Thailand, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai di laga pamungkas. Ini merupakan final ideal BWF World Tour Finals 2021.

Daftar Pemain yang Lolos ke BWF World Tour Finals 2024 Dirilis, Ada 6 Wakil Indonesia

Kepastian itu didapat seusai Yuta/Arisa mengatasi perlawanan pengubur mimpi Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti di laga pamungkas fase grup B, Tang Chun Man/Tse Ying Suet (Hong Kong).

Bertanding di Bali International Convention Center & Westin Resort, Nusa Dua, Sabtu, 4 Desember, Yuta/Arisa menang dengan skor 19-21, 21-9 dan 21-19 atas Tang/Tse melalui pertarungan yang berjalan 67 menit.

2023 dan Catatan Terburuk Bulutangkis Indonesia

Usai pertandingan, peraih medali perunggu Olimpiade Tokyo 2020 itu mengaku kurang beruntung saat bermain di gim pertama. Tidak heran Yuta/Arisa kalah dengan skor tipis 19-21 dari wakil Hong Kong.

Ganda campuran Jepang, Yuta Watanabe/Arisa Higashino

Photo :
  • PBSI
Apriyani/Fadia Permalukan Ganda Putri China di Ranking Dunia

"Keberuntungan tidak memihak kami di gim pertama. Kami kalah tipis pada kesempatan ini," ungkap Yuta dikutip dari PBSI.

Baru pada gim kedua, runner-up Indonesia Open 2021 itu mengaku bisa menguasai jalannya pertandingan. Strategi permainan keduanya mulai berjalan lancar sehingga bisa mengembangkan serangan.

"Kami mencoba mengubah pola penyerangan. Kami tahu shuttlecock di sini agak cepat. Untuk itu kami menyerang lawan," tambah Arisa.

Berkat kemenangan ini, Yuta/Arisa akan menghadapi wakil Thailand yang unggulan pertama, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanchai. Pasangan asal Negeri Gajah Putih yang memegang rangking 2 dunia itu lolos ke final sesuai menaklukan peraih medali perak Olimpiade Rio 2016, Chan Peng Soon/Goh Liu Ying (Malaysia).

Pada laga semifinal, juara Indonesia Masters 2021 dan Indonesia Open 2021 itu mengalahkan Chan/Goh dengan skor 21-8 dan 21-18.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya