Leo/Daniel Lolos Perempatfinal Hylo Open Usai Tekuk Wakil Skotlandia

Pasangan ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.
Sumber :
  • instagram.com/badminton.ina

VIVA – Ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, menghadapi pasangan Skotlandia, Alexander Dunn/Adam Hall, dalam pertandingan babak 16 besar BWF World Tour Super 500 Hylo Open 2021.

Dukungan Istora Senayan Bikin Leo/Daniel Percaya Diri di Indonesia Masters 2024

Bertanding di Saarlandhalle Saarbrucken, Kamis malam WIB, 4 November 2021, Leo/Daniel berhasil menumbangkan Dunn/Hall dalam duel dua gim langsung yang berjalan selama 30 menit.

Di gim pertama, Leo/Daniel tampil cukup efektif dalam merebut poin. Mereka pun sukses unggul pada interval pertama dengan skor 11-10.

Alasan Selebrasi Emosional Leo/Daniel Usai Juara Indonesia Masters 2024

Usai jeda, Leo/Daniel tetap konsisten mendulang poin hingga Dunn/Hall kewalahan. Ganda putra masa depan Indonesia itu pun berhasil menutup set pertama dengan kemenangan 21-16.

Di gim kedua, Leo/Daniel masih bermain menyerang. Meski sempat mendapat perlawanan sengit dari Dunn/Hall, Leo Daniel mampu menutup paruh pertama set kedua dengan keunggulan 11-7.

Hari Pertama Indonesia Masters 2024, Awal Baik bagi Tuan Rumah

Setelah itu, Leo/Daniel tetap menjaga penampilan apiknya. Hingga akhirnya, pasangan ini sukses menutup set kedua dengan kemenangan 21-11.

Atas hasil ini, Leo/Daniel dipastikan melaju ke perempatfinal. Di babak tersebut, Leo/Daniel akan berjumpa pemenang dari duel antara Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan melawan pasangan Malaysia, Tan Kian Meng/Tan Wee Kiong.

Ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin

Akhir Tragis Leo/Daniel di All England 2024

Ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin harus angkat koper lebih cepat dari Al England 2024. Itu setelah mereka kalah dari Lee Yang/Wang Chi-Lin.

img_title
VIVA.co.id
13 Maret 2024