Perang Duo Korea, Rangking 3 Dunia Kubur Mimpi Penakluk Indonesia
- Instagram: BWF
VIVA – Lee Sohee/Shin Seungchan meraih gelar juara French Open 2021 di nomor ganda putri pada Minggu malam WIB 31 Oktober 2021. Mereka menang lewat dua gim langsung 21-17 dan 21-12 dari rekan senegaranya Kim Soyeong/Kong Heeyong.
Tampil di Stade Pierre de Coubertin, Paris, Lee/Shin dominan sejak awal. Pengalamannya terlihat di duel all Korean Finals tersebut, sempat saling mengejar poin hingga 5-4, Kim/Kong mengendur kemudian tertinggal 4-9.
Dominasi Lee/Shin berlanjut dan mengamankan interval pertama 11-5. Kim/Kong berusaha mengejar, perlahan mereka memangkas ketertinggalan menjadi 15-9.
Disaat Lee/Shin terlihat bakal menang mudah, Kim/Kong memberikan kejutan. Kegigihan pasangan ini berbuah manis, poin demi poin mereka dulang sampai mengejar 17-16. Sayang di akhir gim pertama, Lee/Shin bangkit dan menang dengan 21-17.
Di gim kedua dominasi Lee/Shin tak terbendung. Di awal gim mereka sudah ungguk 5-1, tapi Kim/Kong tak mau mengalah mereka mengejar 6-5 tapi harus mengakui keunggulan rekan senegaranya itu di interval pertama 6-11.
Lee/Shin melanjutkan pertarungan, pemilik rangking 3 dunia itu nampaknya ingin menuntaskan duel dengan cepat.
Raihan poin serta kesalahan Kim/Kong mereka manfaatkan dengan baik sehingga menjauhi poin dengan 20-9 lalu Lee/Shin menang 21-12.