Partai Menegangkan, Praveen/Melati Gilas Pasangan India di French Open
- Instagram: badminton.ina
VIVA – Pasangan ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, mencetak comeback gemilang saat bersua wakil India, Satwiksairaj Rankireddy/Ashwini Ponnappa, pada babak 16 besar BWF World Tour Series Super 750 French Open 2021.
Sempat tertinggal di gim pertama, Praveen/Melati menang rubber game 15-21, 21-17, dan 21-19 dalam tempo 52 menit.
Berlaga di Stade Pierre de Coubertin, Kamis 28 Oktober 2021, Praveen/Melati mendapatkan perlawanan sengit dari Rankireddy/Ponnappa. Kedua pasangan saling mendulang poin dan tak pernah berselisih jauh.
Wakil India itu baru unggul cukup jauh pada posisi 12-8. Dari situ, mereka semakin nyaman mencetak poin hingga bisa mengakhiri gim pertama dengan 21-15.
Comeback Praveen/Melati dimulai pada gim kedua. Mereka sempat tertinggal 3-9 sebelum bisa mencatatkan enam poin beruntun untuk menyamakan kedudukan 9-9.
Skor imbang membuat pertarungan berjalan semakin sengit. Beruntung, wakil Tanah Air itu bisa menyamakan kedudukan dan memaksa Rankireddy/Ponnappa memainkan rubber game setelah unggul 21-17.
Gim ketiga jadi pembuktian kebangkitan Praveen/Melati. Bagaimana tidak, mereka bisa memainkan pertandingan meski sudah berada di posisi kritis.
Praveen/Melati sempat unggul 8-4, namun wakil India bisa menyamakan kedudukan jadi 8-8. Bahkan, pasangan India itu bisa membalikkan keadaan jadi 12-9.
Keadaan makin sulit bagi Praveen/Melati ketika Rankireddy/Ponnappa memimpin 18-15. Beruntung, mereka bisa mengejar ketinggalan jadi 18-18.
Setelahnya, Praveen/Melati mampu mencatatkan tiga angka beruntun dan memastikan kemenangan 21-19. Hasil ini membuat Indonesia telah mengirim tiga wakilnya ke babak perempat final French Open 2021.
Sebelumnya, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan juga sudah melenggang mulus ke babak 8 besar.