Ngeri, Indonesia Bakal Bikin Malaysia Frustrasi di Piala Thomas

Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie
Sumber :
  • Badminton Photo

VIVA – Tim bulutangkis Indonesia akan bertemu Malaysia di babak perempatfinal Piala Thomas. Hasil undian ini mirip dengan Piala Sudirman 2021 awal Oktober kemarin.

Indonesia kala itu dibuat frustrasi, takluk 2-3 dari Malaysia. Mereka mengeruk poin dari sektor tunggal putra, ganda putra, dan ganda campuran.

Kekalahan itu menambah panjang puasa Indonesia membawa pulang trofi Piala Sudirman selama 32 tahun. Terakhir kali, tim bulutangkis terbaik Tanah Air menjadi juara pada 1989.

Manajer tim Indonesia, Eddy Prayitno, mengatakan, Indonesia dan Malaysia berjodoh dalam kejuaraan beregu. Setelah bertemu di Piala Sudirman, kini Indonesia dan Malaysia bakal saling menghancurkan di Piala Thomas.

Eddy Prayitno menegaskan, Indonesia mengusung misi balas dendam. Dia menyebut, kini saatnya Indonesia gantian membuat Malaysia frustrasi.

"Hasil undian perempatfinal terulang lagi seperti pada perebutan Piala Sudirman lalu di Finlandia. Malaysia yang membuat kami frustrasi di Piala Sudirman lalu, kini saatnya Indonesia gantian membuat mereka frustrasi di perebutan Piala Thomas," kata Eddy, dikutip rilis PBSI.

Edy pun berharap, performa pemain ganda Indonesia bisa kembali tampil mengerikan dan bisa menyumbang poin.

"Anthony Ginting, Jonatan Christie, dan Shesar Hiren Rhustavito semoga bisa kembali main maksimal. Begitu juga di sektor ganda, saya harapkan bisa tampil bagus dan menang," ucapnya.

Hasil Uber Cup: Gregoria Ditumbangkan Ratu Bulutangkis China

Indonesia Mengerikan

Di sisi lain, ini akan menjadi pertemuan ke-18 Indonesia di Piala Thomas dengan Malaysia. 

Jadwal Final Indonesia Vs China di Piala Thomas dan Uber 2024

Dalam 17 pertemuan sebelumnya, Indonesia mendominasi. Pebulutangkis putra terbaik Indonesia berhasil mengemas 12 kemenangan dan hanya lima kali kalah. 

BNI Apresiasi Tim Thomas Cup dan Uber Cup Indonesia yang Sukses ke Final

Pertemuan terakhir Indonesia dan Malaysia terjadi di Piala Thomas 2018 lalu. Kedua tim juga berhadapan di babak perempatfinal.

Hasilnya, Hasilnya, Indonesia sukses mengalahkan Malaysia dengan skor 3-1. Jika berhasil menyingkirkan Malaysia di babak perempatfinal, Indonesia berpotensi menghadapi Denmark di babak semifinal. Denmark di perempatfinal akan menghadapi India.

Sekjen PBSI, Fadil Imran

Saling Intip Kekuatan Menuju Olimpiade 2024, PBSI Tak Mau Kecolongan

Tim Thomas Cup dan Uber Cup Indonesia sudah kembali dari Chengdu, China. Mereka akan kembali bersiap di Pelatnas PP PBSI, Cipayung, Jakarta Timur untuk turnamen lanjutan.

img_title
VIVA.co.id
9 Mei 2024