Inggris Gigit Jari, Ganda Campurannya Kalah di Semifinal All England

Ganda campuran Inggris, Marcus Ellis/Lauren Smith.
Sumber :
  • Instagram: Lauren Smith

VIVA – Tak ada wakil Inggris yang menembus final All England 2021. Satu-satunya harapan dari ganda campuran pun harus kandas.

Jonatan Christie Qualifies for the 2024 Paris Olympics

Marcus Ellis/Lauren Smith dipaksa menyerah oleh Yuta Watanabe/Arisa Higashino dalam semifinal yang berlangsung pada Minggu dini hari WIB 21 Maret 2021. Wakil tuan rumah kalah dua gim langsung.

Yuta/Arisa tampil gemilang sejak awal gim pertama. Mereka terus menekan Marcus/Lauren sampai bisa unggul 8-0.

Ganda Kebahagiaan Jonatan Christie, Juara All England dan Dikaruniai Calon Anak Laki-laki

Wakil tuan rumah terlihat begitu kesulitan untuk meladeni agresifnya Yuta/Arisa. Walau sempat memperoleh poin, tapi tidak cukup untuk memperpendek jarak.

Yuta/Arisa semakin percaya diri dengan keunggulannya. Sampai akhirnya mereka membuat gim pertama berakhir dengan kedudukan 21-10.

Mengulik Sejarah Rudy Hartono, Sang Raja Tunggal Putra All England

Pada gim kedua, Marcus/Lauren tak mau mengulang kesalahan lagi. Mereka mengimbangi tempo cepat yang diperagakan Yuta/Arisa.

Kejar-mengejar poin terus terjadi sampai kedudukan imbang 5-5. Tapi setelah itu Yuta/Arisa mampu membuat keunggulan poin menjadi 12-7.

Pertandingan semakin menarik setelah itu. Karena Marcus/Lauren bisa bangkit dan memperkecil ketertinggalan menjadi cuma satu angka.

Upaya maksimal telah dilakukan oleh Marcus/Lauran. Tapi sulit bagi mereka untuk menghentikan Yuta/Arisa. Wakil Negeri Samurai bisa menutup pertandingan dengan kemenangan 21-18.

Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie

Fakta Mengerikan Jonatan Christie Meski Indonesia Gagal Juara Thomas Cup

Satu-satunya poin yang didapat Indonesia berasal dari Jonatan Christie. Kemenangan itu pun mencatatkan fakta mengerikan bagi pebulutangkis 26 tahun tersebut.

img_title
VIVA.co.id
6 Mei 2024