Vaksinasi, Atlet Pelatnas Jadi Prioritas PBSI

VIVA Bulutangkis: Pebulutangkis Indonesia, Mohammad Ahsan dan Kevin Sanjaya.
Sumber :
  • Instagram: badminton.ina

VIVA – Program vaksinasi massal COVID-19 di Indonesia sudah dimulai. Dari sektor olahraga, Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) sevelumnya merencanakan sebanyak 17 cabang olahraga akan menerima vaksin tahap pertama.

Angka Pneumonia Anak Masih Tinggi, Inilah Jadwal Imunisasi Terbaru dari IDAI untuk Vaksin PCV

Total ada 1500 orang yang akan menerima vaksin. Adapun 17 cabor yang dimaksud yaitu bulutangkis (PBSI), voli (PBVSI), boling (PBI), selancar ombak (PSOI), wushu (PBWI), pencak silat (IPSI), senam (PERSANI), karate (FORKI), panahan (PERPANI).

Kemudian angkat besi (PABSI), tenis (PELTI), catur (PERCASI),  taekwondo (TI), renang (PRSI), menembak (PERBAKIN), dayung (PODSI) dan judo (PJSI).

Kasus KLB Meningkat di Kalangan Anak Sekolah, IDAI Ingatkan Pentingnya Vaksinasi

Ketua Umum Pengurus Pusat Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI), Agung Firman Sampurna mengatakan, pihaknya akan membicarakan ini terlebih dahulu.

Terkait siapa yang diprioritaskan, Agung menjelaskan bahwa atlet pelatnas dirasa perlu. Mereka yang berlatih dengan intens dan mobilitas tinggi dirasa erlu untuk mendapatkan kesempatan divaksin.

Kasus DBD Melonjak, Ahli: 50 Persen Kematian Usia 5-14 Tahun

"Soal vaksin kami akan bicarakan. Bagaimana dengan atlet pelatnas. akan ada memberikan kesempatan, mereka yang berlatih dan melakukan mobilitas tinggi," ujar Agung saat diskusi Megawal 100 Hari Ketua Umum PBSI lewat online, Kamis 4 Februari 2021.

"Mobilitas di pelatnas tinggi. Kami ingin mereka mendapatkan kesempatan untuk divaksin. Sedang kami upayakan," tambahnya.

Ilustrasi Kucing

10 Cara Cerdas Menghemat Biaya Perawatan Anabul di Rumah

Cara hemat merawat anabul dengan tepat! Temukan 10 tips cerdas untuk mengurangi biaya perawatan tanpa mengorbankan kesehatan dan kebahagiaan mereka.

img_title
VIVA.co.id
22 November 2024