Denmark Open 2020 Bikin Galau Bidadari Bulutangkis Australia
- Instagram: Gronya Somerville
VIVA – BWF World Tour Super 750 Denmark Open 2020 memasuki hari ketiga atau babak 16 besar, Kamis 15 Oktober. Turnamen bulutangkis ini berlangsung di Odense.
Sesuai agenda, partai panas Denmark Open diselenggarakan di Odense Sports Park pada 13-18 Oktober 2020. Sederet pebulutangkis top dunia berjibaku di turnamen ini.
Baca juga: Sadis, Tien Chen Bikin Wakil Tuan Rumah Terkapar di Denmark Open 2020
Beberapa negara peserta mundur diantaranya, China, Jepang, Indonesia, Malaysia dan Australia. Meski beberapa pebulutangkis Jepang masih turun di Denmark Open.
Kabar terbaru datang dari bidadari bulutangkis Australia, Gronya Somerville. Ia mengaku rindu segera berlaga di BWF World Tour.
Meski tak turun kali ini, Gronya mengaku senang menonton gelaran Denmark Open. Hal itu menjadi sebuah motivasi baginya.
"Tidak sabar untuk kembali bermain di turnamen. Tapi saya menikmati tontonan Denmark Open di waktu yang tepat," tulis Gronya dikutip VIVA Bulutangkis.
Dalam foto yang diunggah itu. Gronya terlihat tengah melakoni partai panas, tampak begitu fokus mengembalikan shuttlecock dari lawan.
/Baca juga: Mengejutkan, Kondisi Jojo Usai Mundur dari Denmark Open 2020